1804421014, Nurul Rahmadani Pakpahan (2022) PENGARUH KEMUDAHAN, PENGETAHUAN DAN KEPERCAYAAN TERHADAP MINAT NASABAH DALAM MENGGUNAKAN BRI MOBILE (STUDI KASUS NASABAH WILAYAH KAB. PASAMAN). D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.
Halaman Identitas Skripsi.pdf
Download (1MB)
Isi.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ
Download (800kB)
Manuskrip artikel ilmiah.pdf
Download (36kB)
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kemudahan, pengetahuan dan kepercayaan Terhadap Minat Nasabah Dalam Menggunakan BRI Mobile di wilayah Kab. Pasaman. Sampel dalam penelitian ini terdiri dari 100 responden. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda dengan alat bantu analisis yaitu SPSS Versi 21.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel kemudahan secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap minat dalam menggunakan BRI Mobile di wilayah Kab. Pasaman. Namun variabel pengetahuan dan variabel kepercayaan secara parsial berpengaruh terhadap minat nasabah dalam menggunakan BRI Mobile di wilayah Kab. Pasaman. Berdasarkan hasil uji simultan, ditemukan bahwa variabel kemudahan, pengetahuan dan kepercayaan berpengaruh terhadap minat nasabah dalam menggunakan BRI Mobile di wilayah Kab. Pasaman. Pada penelitian ini juga dihasilkan bahwa 69,3% minat dalam menggunakan BRI Mobile dipengaruhi oleh tiga variabel independen tersebut, dimana sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti pada penelitian ini. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberi kontribusi terhadap Bank BRI sebagai tambahan acuan dalam menyelidiki faktor yang mempengaruhi minat nasabahnya dalam menggunakan BRI Mobile.
Tipe Dokumen: | Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4) |
---|---|
Subjek: | 300 – Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 332 Ekonomi keuangan 300 – Ilmu Sosial > 360 Permasalahan dan kesejahteraan sosial > 362 Masalah dan layanan, kesejahteraan sosial pada sekelompok orang 300 – Ilmu Sosial > 390 Adat istiadat, etiket, dan cerita rakyat > 390 Adat istiadat, etiket, dan cerita rakyat |
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: | Akuntansi > Keuangan dan Perbankan D4 |
User ID Pengunggah: | Nurul Rahmadani Pakpahan |
Date Deposited: | 05 Sep 2022 04:26 |
Last Modified: | 05 Sep 2022 04:26 |
URI: | https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/8591 |