PERANCANGAN COMPANY PROFILE PT ADCO ENERGI UTAMA

2006421064, Naufal Ambia Mazid (2024) PERANCANGAN COMPANY PROFILE PT ADCO ENERGI UTAMA. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Bab I - V.pdf] Text
Bab I - V.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of BAB II - IV.pdf] Text
BAB II - IV.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (2MB)
Official URL: http://pnj.ac.id

Abstrak

Perusahaan konstruksi terus mengalami pertumbuhan yang signifikan sehingga mengakibatkan persaingan bisnis semakin ketat. Untuk mempertahankan eksistensinya, perusahaan konstruksi perlu menerapkan strategi promosi yang dapat meningkatkan kerjasama antar mitra bisnis perusahaan, salah satu caranya adalah melalui penggunaan company profile. Company profile adalah media yang efektif untuk memberikan gambaran umum tentang perusahaan serta membangun hubungan profesional dengan calon mitra bisnis. PT Adco Energi Utama adalah perusahaan konstruksi yang berdiri sejak tahun 2022 dan belum memiliki media promosi untuk memperluas jaringan serta memenangkan persaingan di industri. Untuk menjawab permasalahan tersebut, dilakukan penelitian yang bertujuan menghasilkan desain company profile yang dapat berfungsi sebagai media promosi bagi PT Adco Energi Utama, dengan menampilkan visi, misi, serta proyek-proyek yang telah dikerjakan. Penelitian ini bersifat kualitatif yang menggunakan metode design thinking. Proses pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, studi literatur, studi dokumentasi, serta analisis SWOT dan STP. Desain company profile yang dihasilkan mengusung konsep modern dengan Beberapa alternatif tema dibuat, yaitu Connecting, Construction, dan Formal yang diharapkan dapat mencerminkan citra PT Adco Energi Utama sebagai perusahaan konstruksi. Diharapkan desain company profile ini dapat digunakan sebagai alat yang efektif untuk mempromosikan perusahaan dan membangun kerjasama dengan calon mitra bisnis secara profesional.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 700 - Seni dan Rekreasi > 700 Seni, seni rupa, kesenian > 700 Seni, seni rupa, kesenian
700 - Seni dan Rekreasi > 740 Seni grafis dan seni dekoratif > 740 Seni grafis dan seni dekoratif
700 - Seni dan Rekreasi > 770 Seni fotografi, komputer, film, video > 779 Gambar fotografi
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Grafika dan Penerbitan > Desain Grafis D4
User ID Pengunggah: Naufal Ambia Mazid
Date Deposited: 27 Aug 2024 09:55
Last Modified: 27 Aug 2024 09:55
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/20188

Actions (login required)

View Item
View Item