PERANCANGAN KATALOG SEBAGAI MEDIA PROMOSI UMKM SMOOTH MOVES

2006421030, Defi Fitriyani (2024) PERANCANGAN KATALOG SEBAGAI MEDIA PROMOSI UMKM SMOOTH MOVES. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Bab 1 dan 5 Halaman Identitas] Text (Bab 1 dan 5 Halaman Identitas)
BAB 1 & BAB 5_Laporan TA_Defi Fitriyani_DG 8A.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Bab 2,3,4] Text (Bab 2,3,4)
BAB 2 - BAB 4_Laporan TA_Defi Fitriyani_DG 8A.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (26MB)

Abstrak

Banyaknya kandungan pati yang ditemukan pada tepung terigu tersebutlah yang membuat orang yang mengkonsumsinya menderita penyakit Celiac. Hal ini menjadikan adanya dorongan pada industri makanan yang menawarkan produk bebas gluten untuk mengarahkan pemasaran mereka kepada generasi milenial. Bagi sebuah produsen makanan, sangatlah penting untuk memiliki sebuah media promosi yang secara visual dapat menampilkan keseluruhan produk yang akan dipasarkan dan dipromosikan secara luas melalui media digital maupun cetak sebagai media promosi yang efektif dan menarik, yaitu melalui katalog. Smooth Moves pada saat ini belum memiliki katalog cetak maupun digital, maka dari itu diperlukannya media promosi berupa katalog untuk memasarkan produknya. Dalam segi penjualannya, Smooth Moves lebih sering memasarkan produknya secara langsung pada acara tertentu. Pada pembuatan katalog ini akan menggunakan metode design thinking yang melewati lima tahapan proses desain yaitu: empati, definisi, ideasi, prototipe, dan pengujian. Data-data dikumpulkan melalui wawancara bersama klien dan menyebar kuesioner. Setelah mendapatkan informasi diproses lagi melalui mindmap agar mendapatkan kata kunci untuk membentuk visual yang nantinya akan digunakan dan diaplikasikan pada desain. Lalu pada kata kunci tersebut diberi gambaran berupa moodboard agar mempermudah dalam pencarian referensi pada elemen visual dan konsep visual. Proses tersebut dilanjutkan ke dalam pembuatan sketsa desain manual yang nantinya akan didigitalisasi sehingga akan menjadi desain komprehensif. Desain yang nantinya akan terpilih akan digunakan dan diaplikasikan pada katalog sesuai dengan konsep yang telah ditentukan. Katalog ini akan digunakan untuk memenuhi kebutuhan media promosi yang efektif untuk memasarkan produk secara langsung agar mempermudah calon pembeli untuk mengetahui informasi pada produk secara informatif kepada audiens.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 700 - Seni dan Rekreasi > 700 Seni, seni rupa, kesenian > 700 Seni, seni rupa, kesenian
700 - Seni dan Rekreasi > 700 Seni, seni rupa, kesenian > 705 Terbitan berseri di bidang kesenian dan karya seni
700 - Seni dan Rekreasi > 770 Seni fotografi, komputer, film, video > 779 Gambar fotografi
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Grafika dan Penerbitan > Desain Grafis D4
User ID Pengunggah: Defi Fitriyani
Date Deposited: 23 Aug 2024 10:14
Last Modified: 23 Aug 2024 10:14
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/19349

Actions (login required)

View Item
View Item