IMPLEMENTASI BIM 5D DALAM PEMBUATAN KOEFISIEN MATERIAL PADA AHSP PEKERJAAN ELEKTRIKAL

2101311028, Muhammad Shidqi Luthfan Khalis (2024) IMPLEMENTASI BIM 5D DALAM PEMBUATAN KOEFISIEN MATERIAL PADA AHSP PEKERJAAN ELEKTRIKAL. Lainnya thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Judul, Pendahuluan, Penutup] Text (Judul, Pendahuluan, Penutup)
File Pertama.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Isi Bab 2 sd Bab 4] Text (Isi Bab 2 sd Bab 4)
File Kedua.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (9MB)

Abstrak

Proyek konstruksi tengah menghadapi tantangan dalam meningkatkan efisiensi dan akurasi estimasi biaya serta kebutuhan material. Pekerjaan elektrikal, sebagai komponen kritis konstruksi, sering mengalami kendala perhitungan kuantitas material dan estimasi biaya. Perkembangan Building Information Modeling (BIM) 5D, yang mengintegrasikan geometri 3D dengan waktu dan biaya yang lebih akurat dan efisien cocok untuk mengatasi tantangan itu. Namun, implementasi BIM 5D dalam pekerjaan elektrikal di Indonesia, masih belum sepenuhnya dioptimalkan. Penelitian ini mengkaji implementasi BIM 5D dalam pekerjaan elektrikal, dengan fokus pada pemanfaatan output Quantity Take-Off (QTO) untuk menghitung koefisien material dalam Analisa Harga Satuan Pekerjaan (AHSP). Tujuannya mengoptimalkan proses perencanaan dan estimasi biaya pekerjaan elektrikal. Metodologi penelitian melibatkan pemodelan pekerjaan elektrikal menggunakan software Cubicost TME pada Proyek Rusun Jagakarsa. Model ini kemudian digunakan untuk menghasilkan QTO yang akurat. Selanjutnya, QTO dianalisis untuk menghitung koefisien material pekerjaan elektrikal. Hasil penelitian ini penerapan penggunaan BIM Cubicost TME pada Proyek Rusun Jagakarsa yang telah dilakukan untuk menunjukkan bahwa implementasi BIM 5D dapat meningkatkan akurasi dan efisiensi dalam mendapatkan quantity sekaligus perhitungan koefisien material AHSP dengan hasil koefisien material rata rata 0,001/m2 hingga 1,021/m2 per pekerjaan elektrikal yang bisa dikompilasi menjadi database untuk berbagai jenis koefisien komponen elektrikal untuk estimasi cepat proyek-proyek serupa di masa depan.
Kata kunci: BIM 5D, Koefisien, Cubicost TME

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (Lainnya)
Subjek: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 600 Teknologi (ilmu terapan) > 600 Teknologi
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 624 Teknik sipil
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 690 Pembangunan gedung > 690 Pembangunan gedung
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 690 Pembangunan gedung > 696 Utilitas
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Sipil > Konstruksi Gedung D3
User ID Pengunggah: Muhammad Shidqi Luthfan Khalis
Date Deposited: 29 Jul 2024 09:36
Last Modified: 29 Jul 2024 09:36
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/17926

Actions (login required)

View Item
View Item