PENGAPLIKASIAN INVERTER UNTUK POMPA AIR PEMADAM KEBAKARAN PADA PERMUKIMAN PADAT PENDUDUK

2003321067, Bayu Haris Merdiko Hersuwari (2023) PENGAPLIKASIAN INVERTER UNTUK POMPA AIR PEMADAM KEBAKARAN PADA PERMUKIMAN PADAT PENDUDUK. D3 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Halaman Identitas Tugas Akhir, BAB 1 dan BAB 5] Text (Halaman Identitas Tugas Akhir, BAB 1 dan BAB 5)
HALAMAN IDENTITAS.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of BAB 2 s.d. BAB 4] Text (BAB 2 s.d. BAB 4)
ISI.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (1MB)
[thumbnail of Manuskrip Artikel Ilmiah] Text (Manuskrip Artikel Ilmiah)
JURNAL.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (567kB)

Abstrak

Listrik memiliki peran sangat penting dalam kehidupan saat ini. Jika listrik tidak ada maka akan berdampak besar bagi kehidupan manusia. Salah satu contohnya ketika terjadi kebakaran pada permukiman padat penduduk. Biasanya listrik PLN akan dipadamkan disekitar lokasi kebakaran. Menyadari hal tersebut ditemukanlah ide pengaplikasian sebuah inverter untuk pompa air pemadam kebakaran. Inverter merupakan sebuah rangkaian elektronika yang dapat mengkonversi listrik DC menjadi listrik AC. Inverter umumnya digunakan sebagai sumber listrik pengganti atau darurat. Keluaran yang dihasilkan dari inverter berupa tegangan 220 V, frekuensi 50 Hz, dan gelombang sinusoidal. Inverter dikontrol menggunakan satu arduino uno, Arduino berfungsi sebagai sistem pssroteksi aki dan mengukur parameter listrik pada inverter, setelah itu nilai pengukuran akan ditampilkan pada lcd display. Sensor tegangan menggunakan rangkaian pembagi tegangan. Rangkaian pembagi tegangan merupakan rangkaian elektornika yang berfungsi untuk mengubah tegangan yang tinggi menjadi tegangan yang lebih rendah, dengan menggunakan dua resistor yang disusun secara seri dan sebuah input tegangan DC. Sensor tegangan digunakan untuk mengukur tegangan aki. Kemudian Sensor PZEM 004T digunakan untuk mengukur tegangan listrik AC, arus listrik AC, daya listrik AC, dan frekuensi listrik AC Berdasarkan hasil pengujian, pengukuran sensor tegangan mendapatkan rata-rata selisih tegangan kurang lebih 0,206 V dengan akurasi sensor 98,12 persen dan sensor PZEM 004T mendapat rata-rata selisih tegangan kurang lebih 2,22 V, rata-rata selisih arus kurang lebih 0,019 A dan rata-rata selisih daya kurang lebih 35,99 W dengan akurasi sensor 79,54 persen.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D3)
Subjek: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 004 Pemrosesan data dan ilmu komputer
000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 005 Pemrograman komputer, program dan data
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 621 Fisika terapan
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Elektro > Teknik Elektronika Industri D3
User ID Pengunggah: BAYU HARIS MERDIKO HERSUWARI
Date Deposited: 25 Aug 2023 03:56
Last Modified: 25 Aug 2023 03:56
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/13435

Actions (login required)

View Item
View Item