REVISI INSTALASI GARDU DISTRIBUSI PADA GARDU PASANG DALAM (BETON) DENGAN METODE TANPA PADAM MENGGUNAKAN UNIT GARDU BERGERAK (UGB)

1903311036, Hilman Luthfi Setya (2022) REVISI INSTALASI GARDU DISTRIBUSI PADA GARDU PASANG DALAM (BETON) DENGAN METODE TANPA PADAM MENGGUNAKAN UNIT GARDU BERGERAK (UGB). [Laporan Kampus Merdeka]

[thumbnail of Halaman Identitas Laporan] Text (Halaman Identitas Laporan)
Halaman Identitas Laporan (Judul, Pendahuluan, dan Penutup).pdf

Download (7MB)
[thumbnail of Isi] Text (Isi)
Isi (Bab 2 s.d. Bab 3).pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (7MB)

Abstrak

Pemeliharaan gardu distribusi merupakan kegiatan yang meliputi rangkaian tahapan kerja mulai dari perencanaan, pelaksanaan hingga pengendalian evaluasi pekerjaan pemeliharaan instalasi dan sistem distribusi yang dilakukan secara terjadwal ataupun tidak terjadwal. Pemeliharaan adalah kegiatan tindak lanjut dari hasil kegiatan inspeksi yang telah dilakukan sebelumnya, hasil dari inspeksi sangat menentukan apa yang harus dilakukan ketika kegiatan pemeliharaan nantinya. Pemeliharaan gardu distribusi dengan metode tanpa padam merupakan pemeliharaan yang dilakukan pada instalasi kubikel dan transformator pada gardu distribusi yang dapat dilaksanakan tanpa adanya pemadaman yang dirasakan pada sisi konsumen PT PLN. Pemeliharaan gardu distribusi dengan metode tanpa padam yang menggunakan komponen tambahan yaitu sebuah Unit Gardu Bergerak (UGB) yang sudah dilengkapi dengan kabel temporer/sementara sebagai penghubung antara Unit Gardu Bergerak (UGB) dengan komponen pada gardu distribusi yang akan dilakukan pemeliharaan. Pemeliharaan gardu distribusi dengan metode tanpa padam ini dilakukan pada gardu beton KB. 305A Penyulang Striker PT PLN (Persero) UP3 Bulungan dan tentu kegiatan pemeliharaan ini berdasarkan tindak lanjut dari hasil kegiatan inspeksi yang telah dilakukan sebelumnya.

Tipe Dokumen: Laporan Kampus Merdeka
Subjek: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 600 Teknologi (ilmu terapan) > 600 Teknologi
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Elektro > Teknik Listrik D3
User ID Pengunggah: Hilman Luthfi Setya
Date Deposited: 30 Aug 2022 01:39
Last Modified: 30 Aug 2022 01:39
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/7773

Actions (login required)

View Item
View Item