1903321050, Geardo Arfanny Dzulfikar (2022) SISTEM KEAMANAN PINTU OTOMATIS DENGAN KAMERA BERBASIS FACE RECOGNITION MENGGUNAKAN ESP32-CAM. D3 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.
Halaman Identitas Skripsi.pdf
Download (760kB)
Isi.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ
Download (2MB)
Manuskrip Artikel Ilmiah.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori
Download (712kB)
Abstrak
Beberapa Bulan terakhir pada Tahun 2022, kasus pencurian banyak terjadi terutama di kota metropolitan. Kemajuan teknologi yang terjadi saat ini dapat dimanfaatkan untuk meminimalisir hal kriminal seperti kasus pencurian dan perampokan. Salah satu kemajuan teknlogi dapat yang diimplementasikan adalah pada sistem keamanan pada pintu rumah. Saat ini sudah banyak sistem keamanan pada pintu rumah yang telah dibuat, yang dikenal dengan nama pintu otomatis. Namun pintu otomatis yang ada saat ini masih tergantung dengan attribute untuk mengaksesnya, seperti menggunakan RFID Card. Attribute tersebut masih memiliki kekurangan dalam hal keamanan dan kepraktisan. Karena pemilik rumah harus membawa attribute tersebut untuk mengakses pintu otomatis. Apabila attribute tersebut hilang atau dicuri oleh pelaku kriminal, maka keamanan pada rumah dapat terancam. Sehingga dari kekurangan sistem keamanan pada pintu otomatis tersebut, permasalahan tersebut dapat diatasi melalui laporan berikut yang berjudul Sistem Keamanan Pintu Otomatis Dengan Kamera Berbasis Face Recognition Menggunakan ESP32-CAM. Cara kerja dari sistem keamanannya adalah pemilik rumah hanya perlu melakukan pendeteksian wajah melalui kamera yang ada pada ESP32-CAM untuk mengakses pintu otomatis. Sistem keamanan tersebut dapat mempermudah pemilik rumah dalam mengakses pintu otomatis, mencegah dari kehilangan attribute akses, dan menjadi keamanan yang extra pada pintu otomatis.
Tipe Dokumen: | Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D3) |
---|---|
Subjek: | 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan |
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: | Teknik Elektro > Teknik Elektronika Industri D3 |
User ID Pengunggah: | Geardo Arfanny |
Date Deposited: | 29 Aug 2022 04:07 |
Last Modified: | 29 Aug 2022 04:07 |
URI: | https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/7336 |