DESAIN HMI PADA MODUL LATIH CYBERLAB BERBASIS LABVIEW

1903321047, Satriyo Wisnu Dwi Putro (2022) DESAIN HMI PADA MODUL LATIH CYBERLAB BERBASIS LABVIEW. Lainnya thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Judul Pendahuluan dan Penutup] Text (Judul Pendahuluan dan Penutup)
JudulPendahuluan&Penutup.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Isi Bab 2 s.d Bab 4] Text (Isi Bab 2 s.d Bab 4)
Isi Skripsi.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Manuskrip] Text (Manuskrip)
Manuskripsi.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (784kB)

Abstrak

Pembelajaran mata kuliah praktik pemrograman sistem embedded dilaksanakan di Laboratorium EC Politeknik Negeri Jakarta, menggunakan modul latih cyberlab berbasis LabVIEW dan HMI yang digunakan untuk media belajar mahasiswa. Sistem embedded terdiri dari perangkat keras (Hardware) yang meliputi mikroprosesor, mikrokontroler, dan perangkat lunak (software) yang merupakan pengontrol dari embedded itu sendiri. Modul tersebut bertujuan agar mahasiswa mengetahui dan memahami cara memprogram arduino menggunakan LabVIEW dan mendesain HMI untuk modul latih cyberlab. metode yang digunakan dalam pengambilan data yaitu dengan melihat hasil dari I/O HMI yang telah terhubung dengan modul latih. Modul Latih Cyberlab dikendalikan menggunakan 2 buah PC yang terhubung dengan perangkat lunak ultraviewer, PC 1 sebagai controlling dan PC 2 sebagai monitoring. Modul latih cyberlab terintruksi dengan program ladder dan HMI yang dibuat dengan software Arduino IDE dan LabVIEW. Sistem instalasi pada modul ini bisa diubah sesuai dengan pin yang dibuat pada program. Cara kerja dari alat ini yaitu menjadikan Arduino Mega sebagai mikrokontroler yang mengeksekusi program yang kemudian akan diproses oleh LabVIEW dan ditampilkan pada layar HMI. Modul ini dikhususkan untuk mata kuliah praktik pemrograman sistem embedded. HMI berperan mempermudah pengoperasian modul latih dan sebagai antarmuka antara pengguna dengan modul latih. Desain HMI disesuaikan dengan kebutuhan dari modul latih cyberlab

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (Lainnya)
Subjek: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 005 Pemrograman komputer, program dan data
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Elektro > Teknik Elektronika Industri D3
User ID Pengunggah: Satriyo Wisnu Dwi Putro
Date Deposited: 29 Aug 2022 05:00
Last Modified: 29 Aug 2022 05:00
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/7219

Actions (login required)

View Item
View Item