PELAKSANAAN PEKERJAAN STRUKTUR CORE WALL DAN TANGGA PADA LANTAI 20 DAN 21 TOWER SA PROYEK THE STATURE JAKARTA

1801311039, Faris Rifa Iskandar and 1801311020, Zahra Aulia (2021) PELAKSANAAN PEKERJAAN STRUKTUR CORE WALL DAN TANGGA PADA LANTAI 20 DAN 21 TOWER SA PROYEK THE STATURE JAKARTA. Lainnya thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Judul, Pendahuluan, dan Penutup] Text (Judul, Pendahuluan, dan Penutup)
Halaman Identitas TA, Abstrak, Bab 1, Bab 6, Daftar Pustaka, dan Lampiran.pdf

Download (11MB)
[thumbnail of Bab 2 sd Bab 5] Text (Bab 2 sd Bab 5)
BAB 2-BAB 5.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (7MB)
[thumbnail of Jurnal Tugas Akhir] Text (Jurnal Tugas Akhir)
Jurnal Tugas Akhir.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (666kB)

Abstrak

Pelaksanaan pekerjaan struktur pada lantai 20 dan 21 proyek The Stature
Jakarta menggunakan zona kerja untuk memudahkan pengendalian dan
pengawasan yang terdiri dari zona CJ3 dan CJ4. Jenis bekisting yang digunakan pada
struktur core wall adalah full system dengan metode Climbing Formwork menggunakan
alat angkat Tower Crane. Platform dirancang untuk memanjat dengan membawa
formwork yang besar. Pelaksanaan pekerjaan tangga menggunakan metode Chemical
Anchoring Systems (Chemset). Metode ini adalah penambahan anchor pada struktur core
wall dan plat lantai yang sudah dicor untuk pembuatan struktur tangga. Pekerjaan
struktur terdiri dari pekerjaan pembesian, bekisting dan pengecoran. Proyek akhir
ini bertujuan untuk menganalisis produktivitas alat, bahan, tenaga kerja, dan
volume pekerjaan struktur yang dibutuhkan, menyusun jadwal pelaksanaan
pekerjaan struktur, menganalisis kekuatan bahan bekisting core wall, serta
menganalisis metode pelaksanaan. Metode penelitian yang digunakan ialah
mengolah data yang bersumber dari penelitian yang diperoleh dan dikumpulkan
peneliti secara tidak langsung melainkan dengan pihak lain untuk mencapai tujuan
proyek akhir ini. Hasil akhir menyimpulkan bahwa kebutuhan alat, tenaga kerja,
bahan dan volume sesuai dengan spesifikasi. Perencanaan durasi untuk pekerjaan
core wall dan tangga sesusai dengan rencana atau jadwal yang sudah disusun
sebelumnya. Metode pelaksanaan pada pekerjaan struktur core wall dan tangga
sesuai pada kondisi dilapangan, membuat pekerjaan menjadi lebih cepat, efesien,
dan aman.
Kata kunci: Pengukuran, Pembesian, Bekisting, Core Wall, full system, Tower
Crane, Climbing Formwork, Chemical Anchoring Systems (Chemset).

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (Lainnya)
Subjek: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 624 Teknik sipil
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 690 Pembangunan gedung > 690 Pembangunan gedung
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Sipil > Konstruksi Gedung D3
User ID Pengunggah: Zahra Aulia
Date Deposited: 31 Aug 2021 07:46
Last Modified: 31 Aug 2021 07:46
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/622

Actions (login required)

View Item
View Item