Analisis Penerapan BIM 5D Pada Perhitungan Quantity Take Off (QTO) Arsitektur Konstruksi Gedung Bertingkat

1801421048, Fuad Mudzakir (2022) Analisis Penerapan BIM 5D Pada Perhitungan Quantity Take Off (QTO) Arsitektur Konstruksi Gedung Bertingkat. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Bab 1 dan Bab 6] Text (Bab 1 dan Bab 6)
Bab 1 dan Bab 6.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Isi Pembahasan] Text (Isi Pembahasan)
Bab 2 - Bab 5.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (3MB)
[thumbnail of Manuskrip] Text (Manuskrip)
Jurnal_Fuad Mudzakir_SNTS (Watermark).pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (642kB)

Abstrak

Teknologi digital konstruksi yang mampu untuk memberikan dampak dalam pembangunan infrastruktur sehingga menjadi lebih efisien dan produktif salah satunya adalah Buliding Information Modeling (BIM). Seperti yang sudah tercantum dalam Peraturan Mentri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) saat ini penggunaan teknologi Building Information Modeling (BIM) terbatas untuk bangunan gedung negara dengan luas di atas 2000 m2 dan di atas 2 lantai sebagaimana tertera pada Peraturan Menteri PUPR No 22 Tahun 2018 tentang Pembangunan Bangunan Gedung Negara sehingga Proyek Pembangunan Kantor Pusat ASDP Indonesia Ferry Jakarta yang memiliki luasan total sebesar 11.992,62 diwajibkan untuk menerapkan metode BIM dalam pelaksanaannya. Quantity take Off adalah salah satu hal yang dapat menentukan keberhasilan proyek, dengan adanya software berbasis BIM yakni Glodon Cubicost dapat memodelkan 3D bangunan yang kemudian akan langsung didapatkan kuantitas kebutuhan material. Dari analisis perbandingan yang dilakukan di dapatkan perbedaan kuantitas sebesar 12,23 % untuk pekerjaan dinding, 3.9 % untuk pekerjaan finishing lantai, 9,3 % untuk pekerjaan plafond dan 0% atau tidak ada perbedaan sama sekali untuk pekerjaan pintu dan jendela. Dan temuan faktor penyebab terjadinya perbedaan adalah Kebijakan perhitungan, Keterangan ukuran dan notasi, Penguasaan terhadap software / aplikasi dan Ketelitian dalam melakukan perhitungan quantity take off.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 690 Pembangunan gedung > 690 Pembangunan gedung
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 690 Pembangunan gedung > 692 Praktek yang berhubungan dengan pekerjaan konstruksi
Dokumen Internal PNJ
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Sipil > Konstruksi Gedung D4
User ID Pengunggah: Fuad Mudzakir
Date Deposited: 10 Aug 2022 04:59
Last Modified: 10 Aug 2022 04:59
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/6137

Actions (login required)

View Item
View Item