Implementasi Wireless Sensor Network LoRa untuk Sistem Tracking Scooter Listrik di TMII.

2003421001, Jasri Nur Amalia (2024) Implementasi Wireless Sensor Network LoRa untuk Sistem Tracking Scooter Listrik di TMII. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Bagian Identitas Skripsi & Pembukaan (Bab 1) dan Penutup (Bab 5))] Text (Bagian Identitas Skripsi & Pembukaan (Bab 1) dan Penutup (Bab 5)))
Halaman Identitas Skripsi.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Bab 2 s/d 4] Text (Bab 2 s/d 4)
Isi.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (2MB)

Abstrak

Penelitian ini didasarkan pada kebutuhan akan solusi pelacakan kendaraan yang kuat dan efektif untuk mengelola armada skuter listrik di sekitar Taman Mini Indonesia Indah (TMII). Karena kemampuannya dalam transmisi data jarak jauh dengan konsumsi daya yang rendah, teknologi WSN berbasis LoRa menjadi pilihan yang tepat mengingat pentingnya manajemen yang efektif dan pemantauan real-time. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan dan mengimplementasikan sistem pelacakan berbasis jaringan sensor nirkabel (WSN) dengan menggunakan teknologi LoRa untuk memantau lokasi skuter listrik di kawasan Taman Mini Indonesia Indah sehingga dapat meningkatkan efisiensi manajemen armada skuter listrik dan memberikan solusi pelacakan kendaraan real-time yang andal. Sistem ini menggunakan Lynx32 Development Board, sensor GPS u-blox NEO-7M, DS3231 RTC, dan buzzer untuk pengumpulan data. Data lokasi dan waktu dari sensor dikirim ke gateway menggunakan teknologi LoRa dan diproses melalui platform Antares. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sistem yang dikembangkan dapat secara efektif melacak lokasi skuter listrik dengan akurasi jarak rata rata 2.87 meter dan tingkat akurasi sekitar 97,13% antara modul GPS dan GPS smartphone. Dan juga mengirimkan data secara stabil ke platform Antares namun masih diperlukan perbaikan, sehingga dapat meningkatkan pemantauan dan pengelolaan di lokasi tersebut.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 004 Pemrosesan data dan ilmu komputer
000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 005 Pemrograman komputer, program dan data
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Elektro > Broadband Multimedia D4
User ID Pengunggah: jasri nur amalia
Date Deposited: 03 Sep 2024 08:43
Last Modified: 03 Sep 2024 08:43
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/21843

Actions (login required)

View Item
View Item