PERANCANGAN ULANG KATALOG LENSA IPRECISE PT. OPTIK TUNGGAL SEMPURNA

Mangapul, Alldo Giat (2024) PERANCANGAN ULANG KATALOG LENSA IPRECISE PT. OPTIK TUNGGAL SEMPURNA. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Halaman identitas dokumen skripsi] Text (Halaman identitas dokumen skripsi)
BAB I dan BAB V.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Isi Bab 2 s/d Bab 4 skripsi] Text (Isi Bab 2 s/d Bab 4 skripsi)
BAB II dan BAB IV.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (2MB)

Abstrak

Perkembangan industri lensa kacamata yang pesat dan kompetitif mendorong PT. Optik Tunggal Sempurna untuk terus berinovasi, terutama dalam mempromosikan produk unggulannya, lensa IPrecise. Lensa IPrecise, sebagai home brand perusahaan, menghadapi tantangan dalam menyampaikan keunggulannya melalui media promosi yang efektif. Saat ini, katalog fisik yang digunakan belum mampu merefleksikan identitas merek yang modern dan minimalis, sehingga mempengaruhi daya tarik visual dan kepercayaan konsumen terhadap produk yang ditawarkan.
Perancangan ini bertujuan untuk merancang ulang katalog IPrecise dengan mengintegrasikan elemen dan prinsip desain grafis yang modern dan elegan, serta meningkatkan citra perusahaan di mata konsumen. Metode yang digunakan dalam penelitian ini meliputi analisis kebutuhan konsumen, penerapan teori desain grafis, dan evaluasi efektivitas desain baru. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perancangan ulang katalog dengan pendekatan visual yang lebih konsisten dan menarik dapat meningkatkan minat beli dan loyalitas konsumen.
Manfaat dari perancangan ulang ini tidak hanya dirasakan oleh perusahaan dalam bentuk peningkatan citra dan penjualan, tetapi juga memberikan pengalaman yang lebih baik bagi konsumen dalam memahami informasi produk. Selain itu, penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi bagi studi-studi selanjutnya terkait perancangan ulang media promosi dalam industri sejenis.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 010 Bibliografi > 011 Bibliografi dan katalog-katalog
700 - Seni dan Rekreasi > 760 Pembuatan cetakan dan seni cetak > 760 Pembuatan cetakan dan seni cetak
700 - Seni dan Rekreasi > 770 Seni fotografi, komputer, film, video > 770 Seni fotografi, komputer, dan sinematografi
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Grafika dan Penerbitan > Desain Grafis D4
User ID Pengunggah: Alldo Giat Mangapul Hasibuan
Date Deposited: 27 Aug 2024 03:35
Last Modified: 27 Aug 2024 03:35
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/20073

Actions (login required)

View Item
View Item