ANALISIS KINERJA PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA BAYU DENGAN TURBIN SAVONIUS DUA BLADE

2103311010, Dita Faisyah Artharini (2024) ANALISIS KINERJA PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA BAYU DENGAN TURBIN SAVONIUS DUA BLADE. D3 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Judul, Pendahuluan, dan Penutup] Text (Judul, Pendahuluan, dan Penutup)
HALAMAN IDENTITAS TUGAS AKHIR.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Isi BAB 2 s.d. BAB 4] Text (Isi BAB 2 s.d. BAB 4)
ISI TUGAS AKHIR.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (1MB)

Abstrak

Energi terbarukan saat ini menjadi fokus utama untuk mengurangi ketergantungan terhadap sumber energi fosil dan menyelesaikan permasalahan lingkungan. Salah satu sumber energi terbarukan adalah energi angin. Turbin angin Savonius adalah salah satu jenis turbin angin sumbu vertikal yang memiliki desain sederhana dan efisiensi yang lebih rendah dibandingkan turbin angin lainnya, tetapi tetap memiliki keunggulan saat kecepatan anginnya rendah dan mudah dalam pembuatan serta pemeliharaannya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja pembangkit listrik tenaga bayu menggunakan turbin Savonius dua blade dengan variasi beban resistor, induktor, dan kapasitor. Hasil pengujian pada kondisi tanpa beban, saat kecepatan dimmer 60% didapatkan putaran rotor terendah yaitu 150,4rpm dengan kecepatan anginnya 4m/s dan tegangan yang dihasilkan pun terkecil yaitu sebesar 2,62V. Pada kondisi turbin angin menggunakan beban resistor, saat kecepatan angin 7,1m/s didapatkan putaran rotor terendah yaitu 251rpm saat menggunakan resistor 68Ω, sedangkan putaran rotor tertinggi yaitu 406,8rpm saat menggunakan resistor 1000Ω. Tegangan terkecil yang dihasilkan yaitu 2,2V dan untuk arusnya yaitu 0,02A. Pada kondisi turbin angin menggunakan beban induktor, saat kecepatan angin 7,1m/s didapatkan putaran rotor terendah yaitu 238,7rpm saat menggunakan induktor Tuas 11. Tegangan terkecil yang dihasilkan yaitu 0,78V, dan untuk arusnya yaitu 0,15A. Pada kondisi turbin angin menggunakan beban kapasitor, saat kecepatan angin 7,1 m/s didapatkan putaran rotor terendah yaitu 445,1rpm saat menggunakan kapasitor 3,5µF. Dari hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa pemilihan beban yang tepat dapat meningkatkan efisiensi dan kinerja dari turbin angin Savonius.
Kata Kunci: Pemabangkit Listrik Tenaga Bayu, Turbin Savonius, Resistor, Induktor, Kapasitor

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D3)
Subjek: 500 – Ilmu Pengetahuan > 530 Fisika > 537 Listrik dan elektronik
500 – Ilmu Pengetahuan > 510 Matematika > 515 Analisis
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Elektro > Teknik Listrik D3
User ID Pengunggah: Dita Faisyah Artharini
Date Deposited: 31 Aug 2024 07:11
Last Modified: 31 Aug 2024 07:11
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/19844

Actions (login required)

View Item
View Item