PERANCANGAN FLASHCARD SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA ARAB DI SDIT AMAL MULIA

Amaanullah, Muhammad Ahnaf (2024) PERANCANGAN FLASHCARD SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA ARAB DI SDIT AMAL MULIA. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Halaman identitas dokumen skripsi] Text (Halaman identitas dokumen skripsi)
BAB I dan V.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of BAB 2 s/d BAB 4 Isi Skripsi] Text (BAB 2 s/d BAB 4 Isi Skripsi)
BAB II dan IV.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (3MB)

Abstrak

Pelajaran Bahasa Arab adalah salah satu pelajaran yang penting dalam sebuah sekolah dasar Islam terpadu. Dalam proses pembelajaran Bahasa Arab di SDIT Amal Mulia terdapat kesulitan yang dihadapi oleh siswa. Faktor kesulitan yang dihadapi adalah kurangnya daya ingat siswa terhadap kosakata Bahasa Arab dan kurangnya fokus siswa dalam kelas yang disebabkan media pembelajaran yang membosankan dan kurang menarik. Dengan hal ini faktor-faktor tersebut perlu diatasi dengan penggunaan media pembelajaran baru yang lebih menarik dan tidak membosankan bagi siswa. Media flashcard memiliki dua sisi yang dapat diisi dengan gambar dan informasi terkait hal yang ingin disampaikan. Hal ini akan memudahkan proses pembelajaran dengan menarik perhatian dan meningkatkan tingkat interaktifitas siswa. Maka dari itu diperlukan sebuah perancangan flashcard sebagai media pembelajaran Bahasa Arab di SDIT Amal Mulia untuk mengatasi kesulitan siswa selama proses pembelajaran. Metode penelitian dalam perancangan dilakukan dengan metode kualitatif yaitu wawancara dan observasi. Data yang didapat akan dianalisis dan dijadikan panduan dalam perancangan. Dari data yang telah dianalisis dihasilkan flashcard yang sesuai untuk mengatasi kesulitan siswa dalam belajar.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 700 - Seni dan Rekreasi > 700 Seni, seni rupa, kesenian > 700 Seni, seni rupa, kesenian
700 - Seni dan Rekreasi > 740 Seni grafis dan seni dekoratif > 740 Seni grafis dan seni dekoratif
700 - Seni dan Rekreasi > 740 Seni grafis dan seni dekoratif > 741 Gambar dan seni menggambar
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Grafika dan Penerbitan > Desain Grafis D4
User ID Pengunggah: Muhammad Ahnaf
Date Deposited: 27 Aug 2024 02:47
Last Modified: 27 Aug 2024 02:47
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/18754

Actions (login required)

View Item
View Item