PENGENDALIAN WAKTU DAN BIAYA PELAKSANAAN PEKERJAAN PILE CAP PADA PROYEK PEMBANGUNAN RUMAH SAKIT Z JAKARTA MENGGUNAKAN METODE EARNED VALUE

Athallah, Akmal Arif (2024) PENGENDALIAN WAKTU DAN BIAYA PELAKSANAAN PEKERJAAN PILE CAP PADA PROYEK PEMBANGUNAN RUMAH SAKIT Z JAKARTA MENGGUNAKAN METODE EARNED VALUE. D3 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Judul, Pendahuluan, Penutup] Text (Judul, Pendahuluan, Penutup)
Akmal Arif_ Naskah Bagian 1.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Isi Bab 2 s/d Bab 4] Text (Isi Bab 2 s/d Bab 4)
Akmal Arif_ Naskah Bagian 2.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (11MB)

Abstrak

Pembangunan proyek perlu adanya pengawasan agar dapat mencegah penyimpangan dari rencana, baik dari segi biaya maupun segi waktu serta mutu. Proyek dapat dikatakan mengalami kemajuan jika rencana kerja yang disusun di awal proyek dapat terealisasi dengan baik. Penelitian ini akan menganalisis pekerjaan Pile Cap pada proyek pembangunan Gedung Rumah Sakit Z Jakarta. Untuk menganalisis perkiraan waktu dan biaya pada penelitian ini menggunakan metode earned value Terdapat tiga indikator earned value yang perlu dianalisis terlebih dahulu, yaitu ACWP, BCWS, dan BCWP. Selanjutnya dilakukan perhitungan varians biaya dan jadwal (CV dan SV), serta indeks kinerja biaya dan waktu (CPI dan SPI). Dari hasil perhitungan tersebut, dapat ditemukan hasil untuk perhitungan perkiraan biaya dan waktu penyelesaian pekerjaan (ETC, EAC, VAT, ECD). Berdasarkan hasil perhitungan pada minggu ke-21, didapatkan hasil menunjukkan nilai CV (+) dan nilai CPI > 1, dimana biaya pada pelaksanaan lebih kecil dari anggaran. Sementara hasil dari nilai SV (-) dan nilai SPI < 1, dimana menunjukkan bahwa waktu penyelesaian terlambat. Pekerjaan memiliki sisa biaya anggaran sebesar Rp 30.739.219,74 atau 0,57%, namun mengalami keterlambatan dengan perkiraan waktu 3 hari kalender. Keterlambatan tersebut terjadi karena pengadaan material onsite, cuaca, dan produktivitas di lapangan di bawah rencana.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D3)
Subjek: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 624 Teknik sipil
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 690 Pembangunan gedung > 690 Pembangunan gedung
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 690 Pembangunan gedung > 691 Material bangunan, bahan bangunan
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Sipil > Konstruksi Gedung D3
User ID Pengunggah: Akmal Arif
Date Deposited: 13 Aug 2024 01:53
Last Modified: 13 Aug 2024 01:53
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/18333

Actions (login required)

View Item
View Item