Rancang Bangun Sistem Pendeteksian Dini Banjir Berbasis Internet Of Things

1907421019, Bambang Kusumo Tejo (2023) Rancang Bangun Sistem Pendeteksian Dini Banjir Berbasis Internet Of Things. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of (Judul, Bebas Plagiarisme, Lembar Pengesahan, Kata Pengantar, Lembar Publikasi, Abstrak, Daftar Isi, Daftar Gambar, Daftar Tabel, Bab I, Bab V, Daftar Pustaka, Daftar Riwayat Hidup, Riwayat Hidup, Lampiran)] Text ((Judul, Bebas Plagiarisme, Lembar Pengesahan, Kata Pengantar, Lembar Publikasi, Abstrak, Daftar Isi, Daftar Gambar, Daftar Tabel, Bab I, Bab V, Daftar Pustaka, Daftar Riwayat Hidup, Riwayat Hidup, Lampiran))
Halaman Identitas Skripsi.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of (Bab II, Bab III, Bab IV] Text ((Bab II, Bab III, Bab IV)
ISI.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (2MB)
[thumbnail of Jurnal] Text (Jurnal)
Manuskrip.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (480kB)

Abstrak

Hingga saat ini, banjir masih menjadi masalah yang sering terjadi, dan upaya pencegahan untuk mengurangi jumlah korban jiwa masih belum memadai. Terutama di Perumahan Griya Jingga, RT.04 RW.14, Desa Ragajaya, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor, banjir sering terjadi akibat meluapnya air sungai di sekitarnya. Banjir tersebut telah menyebabkan kerusakan pada barang elektronik, dokumen penting, dan bahkan terjadi longsor yang merusak struktur bangunan dan jalan. Dalam rangka mengatasi permasalahan ini, diperlukan teknologi yang dapat membantu petugas keamanan dalam memantau ketinggian air sungai secara otomatis sebagai peringatan dini akan terjadinya bencana banjir. Oleh karena itu, penelitian ini mengusulkan rancangan prototipe sistem pendeteksian dini banjir yang menggunakan Sensor Water Flow untuk mengukur debit air, Sensor HCSR04 untuk mendeteksi ketinggian air, dan Mikrokontroller ESP32 dengan Board Nodemcu sebagai pengendali. Sistem ini dapat melakukan pemantauan ketinggian air sungai secara real-time, mengirimkan data kepada petugas keamanan, serta memberikan peringatan dini melalui aplikasi Telegram. Selain itu, alat sistem pendeteksian dini banjir yang telah dirancang berhasil menampilkan data grafik pada platform Blynk melalui web yang dapat diakses secara online. Alat ini juga mampu mengirimkan notifikasi melalui Telegram saat ketinggian air mencapai tingkat yang mengkhawatirkan (>20cm dari dasar wadah) dan memberikan informasi mengenai debit air dalam satuan liter per menit (L/Min).

Kata Kunci: Mikrokontroler Esp32, Sensor Ultrasonic Hc-Sr04, Sensor Water Flow Yf-S201, Buzzer.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 004 Pemrosesan data dan ilmu komputer
000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 005 Pemrograman komputer, program dan data
000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 006 Metode komputer khusus
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Informatika dan Komputer > Teknik Multimedia dan Jaringan D4
User ID Pengunggah: bambang kusumo tejo
Date Deposited: 05 Sep 2023 02:01
Last Modified: 05 Sep 2023 02:01
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/14804

Actions (login required)

View Item
View Item