Implementasi Logika Fuzzy Mamdani pada Sistem Kontrol Suhu dan Kelembapan di Lab TIK Politeknik Negeri Jakarta

1907421010, Muda Wali Samudra Pasai (2023) Implementasi Logika Fuzzy Mamdani pada Sistem Kontrol Suhu dan Kelembapan di Lab TIK Politeknik Negeri Jakarta. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Halaman Identitas Skripsi(Judul, Lembar Pengesahan, Halaman Deklarasi Orisinalitas, Katat Pengantar, Daftar Isi, Daftar Gambar, Daftar Tabel, Abstrak, Bab 1, Bab 5, Daftar Pustaka dan Lampiran)] Text (Halaman Identitas Skripsi(Judul, Lembar Pengesahan, Halaman Deklarasi Orisinalitas, Katat Pengantar, Daftar Isi, Daftar Gambar, Daftar Tabel, Abstrak, Bab 1, Bab 5, Daftar Pustaka dan Lampiran))
Halaman Identitas Skripsi.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Isi (Bab 2 s/d 4)] Text (Isi (Bab 2 s/d 4))
ISI.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (1MB)
[thumbnail of Jurnal] Text (Jurnal)
Manuskrip.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (215kB)

Abstrak

Pertanian merupakan sektor yang memegang peranan penting bagi masyarakat, karena sektor pertanian merupakan sumber utama penyediaan pangan bagi masyarakat indonesia seiring berkembangnya teknologi dan minimnya lahan pertanian dari tahun ke tahun telah mengubah pola bercocok tanam di masyarakat, berbagai inovasi telah dilakukan oleh masyarakat salah satunya pemanfaatan teknologi dalam bidang pertanian salah satunya adalah teknologi sistem hidroponik. Salah satu faktor utama yang mempengaruhi keberhasilan metode hidroponik adalah suhu dan keBasahan lingkungan. suhu dan keBasahan ruangan sesuai dengan tanaman akan mempengaruhi keberhasilan.Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan sistem kontrol otomatis yang memanfaatkan Logic Fuzzy untuk mengatur suhu dan kelembapan tanaman hidroponik secara efisien. Implementasi Logic Fuzzy memberikan kemampuan sistem untuk mengolah data sensor suhu dan kelembapan serta mengambil keputusan secara adaptif berdasarkan aturan-aturan Fuzzy yang telah ditentukan. Metode penelitian yang digunakan mencakup tahap perancangan sistem, pembangunan sistem, serta pengujian dan evaluasi kinerja sistem. Sistem kontrol suhu dan kelembapan tanaman hidroponik diimplementasikan menggunakan mikrokontroler dan sensor suhu dan kelembapan. Selain itu, antarmuka berbasis android dikembangkan untuk memantau dan mengendalikan sistem secara jarak jauh melalui koneksi internet. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sensor DHT22 memiliki nilai rata-rata keakuratan terhadap suhu sebesar 97.964% dan keakuratan terhadap kelembapan sebesar 82.925% dari ukur aslinya yaitu hygrometer. Selain itu, performa Blower, Pompa, dan Lampu menggunakan Fuzzy Logic dapat beroperasi dengan akurat sebesar 100 % sehingga penggunaan Fuzzy Logic dalam sistem pengontrol suhu dan kelembapan tanaman Hidroponik menghasilkan sistem yang efisien dan dapat menyesuaikan dengan kondisi suhu dan kelembapan lingkungan yang berubah-ubah.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 003 Sistem-sistem
000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 005 Pemrograman komputer, program dan data
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Informatika dan Komputer > Teknik Multimedia dan Jaringan D4
User ID Pengunggah: Muda Wali Samudra Pasai
Date Deposited: 31 Aug 2023 05:02
Last Modified: 31 Aug 2023 05:02
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/14589

Actions (login required)

View Item
View Item