MENGANALISA KETIDAKSEIMBANGAN BEBAN PADA PHB-TR GEDUNG D PNJ BERBASIS IOT

2003311025, Muhammad Daffa Hilmi (2023) MENGANALISA KETIDAKSEIMBANGAN BEBAN PADA PHB-TR GEDUNG D PNJ BERBASIS IOT. D3 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Pendahuluan,Penutupan, dan Lampiran] Text (Pendahuluan,Penutupan, dan Lampiran)
Halaman Identitas Tugas Akhir_Muhammad Daffa Hilmi_TL6B.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Bab 2, Bab 3, Bab 4] Text (Bab 2, Bab 3, Bab 4)
Halaman Isi Tugas Akhir_Muhammad Daffa Hilmi_TL6B.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Jurnal] Text (Jurnal)
Manuskrip Artikel Ilmiah_Muhammad Daffa Hilmi.pdf

Download (813kB)
Official URL: https://pnj.ac.id

Abstrak

Dalam rangka memenuhi kebutuhan energi listrik, distribusi beban pada awalnya merata, tetapi karena waktu pemasangan atau pemakaian yang berbeda-beda, maka terjadilah ketidakseimbangan beban. Ketidakseimbangan beban pada suatu sistem distribusi tenaga listrik selalu terjadi dan penyebab ketidakseimbangan tersebut adalah pada beban-beban satu fasa yang bernilai rendah dibandingkan fasa-fasa yang lain. Akibat ketidakseimbangan beban tersebut maka timbullah arus netral, yang seharusnya bila seimbang nilai arus netral sama dengan nol.Pada PHB-TR gedung D Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Jakarta dilakukan pengecekan pembebanan terhadap fasa. Setelah didapatkan nilai hasil pengukuran dilakukan analisis. Setelah dianalisis, diperoleh bahwa nilai ketidakseimbangan beban semakin besar maka nilai arus yang mengalir pada netral akan semakin besar pula. Berdasarkan hasil yang didapat nilai presentase ketidakseimbangan beban di waktu siang hari lebih besar yaitu 55,83% daripada nilai presentase ketidakseimbangan beban diwaktu pagi dan sore hari yaitu 53,40% dan 52,23%. Hal ini terjadi disebabkan waktu pemasangan beban dan pemakaian beban–beban tersebut tidak konsisten, yang berdampak pada penyuplai daya energi listrik. Diperlukan pengontrolan secara real time untuk memonitoring beban pada PHB-TR tersebut menggunakan Powermeter yang terkoneksi dengan teknologi berbasis IoT. Kemudian Powermeter ini juga terhubung dengan mikrokontroler yang digunakan sebagai alat pemrosesan data lanjutan yang akan dikirim ke smartphone dengan aplikasi blynk.
Kata Kunci : Ketidakseimbangan beban, Arus netral, Powermeter

In order to fullfill the needs of electrical energy, the distribution of the load is initially evenly distributed, but due to different installation or usage times, there is a unbalanced load. Unbalanced load an electric power distribution system always occurs and the cause of the unbalanced is in the load of one phase which is of low value compared to other phases. As a result of the unbalanced load, the neutral current arises, which should be balanced when the neutral current value is equal to zero. At the PHB-TR (Distribution Panel Board) of Building D in the Electrical Engineering Department of Jakarta State Polytechnic, load assessments are performed on each phase. Subsequent to measurement, an analysis is conducted. The analysis reveals that as unbalanced load increases, the neutral current also increases. The results indicate that during daytime hours, the unbalanced load percentage is higher at 55.83% compared to the unbalanced load percentages during morning and afternoon hours, which are 53.40% and 52.23% respectively. This discrepancy is due to inconsistent installation and usage times of the loads, which affects the supply of electrical energy.. Real-time control is needed to monitor the load on the PHB-TR using a Powermeter connected to IoT-based technology. Then this Powermeter is also connected to a microcontroller which is used as a data processing tool.
Key words : Unbalanced load, Neutral Current, Powermeter

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D3)
Subjek: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 001 Ilmu pengetahuan
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Elektro > Teknik Listrik D3
User ID Pengunggah: Muhammad Daffa Hilmi
Date Deposited: 28 Aug 2023 06:27
Last Modified: 28 Aug 2023 06:27
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/14138

Actions (login required)

View Item
View Item