Pengaruh Efektivitas, Kemudahan, dan Keamanan Terhadap Kepuasan Nasabah Bertransaksi Menggunakan Quick Responses Indonesian Standard (QRIS) Pada Bank Syariah Indonesia

1904411039, Annisa Tri Kirana (2023) Pengaruh Efektivitas, Kemudahan, dan Keamanan Terhadap Kepuasan Nasabah Bertransaksi Menggunakan Quick Responses Indonesian Standard (QRIS) Pada Bank Syariah Indonesia. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Bagian Identitas Skripsi & Pembukaan (Bab 1) dan Penutup (Bab 5)] Text (Bagian Identitas Skripsi & Pembukaan (Bab 1) dan Penutup (Bab 5))
Halaman Identitas Skripsi (1).pdf

Download (5MB)
[thumbnail of Isi (Bab 2 s/d 4)] Text (Isi (Bab 2 s/d 4))
Isi (Bab 2 s.d Bab 4).pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (2MB)

Abstrak

Seiring dengan tuntutan yang semakin meningkat terhadap kemudahan dan
kemudahan bertransaksi, industri perbankan saat ini berusaha untuk meningkatkan
kemampuan transaksi mobile mereka. Saat ini, perbankan sudah memanfaatkan
teknologi dengan sangat baik. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh
efektivitas, kemudahan dan keamanan terhadap kepuasan nasabah bertransaksi
menggunakan Quick Responses Indonesian Standard (QRIS) pada Bank Syariah
Indonesia. Manfaat dari penelitian ini ialah dapat dijadikan sebagai dasar refrensi
oleh BSI agar meningkatkan kualitas layanan QRIS dan membuat masyarakat
memiliki wawasan mengenai kualitas layanan QRIS BSI. Pengambilan sampel
dilakukan dengan teknik purposive sampling. Data penelitian ini didapat melalui
penyebaran kuesioner kepada 134 responden. Metode analisis data dalam penelitian
ini menggunakan metode analasis regresi linear berganda dengan bantuan software
SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel kemudahan dan keamanan
berpengaruh terhadap kepuasan nasabah bertransaksi menggunakan QRIS pada BSI,
sedangkan variabel efektivitas tidak memiliki pengaruh terhaadap kepuasan nasabah
bertransaksi menggunakan QRIS, tetapi secara simultan variabel efektivitas,
kemudahan dan keamanan berpengaruh terhadap kepuasan nasabah bertransaksi
menggunakan QRIS pada BSI. Sehubungan dengan hal itu, maka penelitian ini dapat
dijadikan bahan pertimbangan untuk terus mengembangkan sistem pembayaran QRIS
BSI dan meningkatkan kualitas layanan QRIS, serta memberikan informasi mengenai
tanggapan nasabah terhadap layanan yang selama ini diberikan oleh BSI.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 300 – Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 332 Ekonomi keuangan
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Akuntansi > Keuangan dan Perbankan Syariah D4
User ID Pengunggah: annisa tri kirana
Date Deposited: 28 Aug 2023 05:31
Last Modified: 28 Aug 2023 05:31
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/13022

Actions (login required)

View Item
View Item