1904411056, Devy Indah Dhiani (2023) MEMBANGUN DIGITAL BRAND IMAGE BANK SYARIAH INDONESIA. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.
Halaman Identitas Skripsi.pdf
Download (2MB)
Isi Skripsi.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ
Download (1MB)
Manuskrip Artikel Ilmiah.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori
Download (637kB)
Abstrak
Indonesia merupakan negara dengan populasi penduduk muslim terbesar di dunia, hal ini menunjukkan bahwa peluang bank syariah untuk terus berkembang di industri perbankan Indonesia sangat terbuka lebar. Penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh product quality, customer experience, brand identity, brand reputation, advertising and marketing, social responsibility, dan competition terhadap pembangunan digital brand image Bank Syariah Indonesia. Pengambilan sample dilakukan dengan teknik accidental sampling. Data penelitian didapat melalui penyebaran kuesioner kepada 200 responden. Metode analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode Structural Equation Model – Partial Least Square (SEM-PLS) dengan bantuan software SmartPLS 3.0. Hasil penelitian berdasarkan analisis SEM-PLS menunjukkan bahwa brand identity, social responsibility, dan competition berpengaruh positif dan signifikan terhadap brand image Bank Syariah Indonesia. Sedangkan product quality, customer experience, brand reputation, advertising and marketing berpengaruh negative terhadap brand image Bank Syariah Indonesia. Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat berguna bagi Bank Syariah Indonesia dalam menyusun strategi untuk membangun brand image perusahaan.
Tipe Dokumen: | Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4) |
---|---|
Subjek: | 300 – Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 332 Ekonomi keuangan |
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: | Akuntansi > Keuangan dan Perbankan Syariah D4 |
User ID Pengunggah: | Devy Indah Dhiani |
Date Deposited: | 25 Aug 2023 05:23 |
Last Modified: | 25 Aug 2023 05:23 |
URI: | https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/12757 |