1803511001, Chitra Ayu Rastiti (2022) RANCANG BANGUN SISTEM CONTROLLING DAN MONITORING VOLUME SERTA KEBOCORAN TABUNG GAS LPG BERBASIS ANDROID. S2 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.
JudulPendahuluanDanPenutup_b.pdf
Download (4MB)
Manuskrip B.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori
Download (2MB)
IsiBab2sdBab4.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ
Download (7MB)
Abstrak
Saat ini alat pendekteksi yang beredar hanya terfokus pada deteksi kebocoran Gas LPG, dan tidak ada alat yang memiliki sistem pemantau volume gas yang tersedia, biasanya dilakukan secara manual. Untuk mempermudah pemantauan volume gas serta ada atau tidak adanya kebocoran pada gas, maka pada tesis ini dilakukan penelitian yang bertujuan untuk merancang sistem controlling dan monitoring volume serta kebocoran tabung gas LPG, rangkaian aplikasi mobile berbasis Android bernama “Gasolve”. Rangkaian aplikasi ini mampu mengontrol dan memonitor tabung gas secara realtime. Hasil pengujian monitoring alat di lakukan berdasarkan data realtime pada serial monitor Arduino. Hasil pengujian komunikasi data delay notifikasi syarat LOS didapatkan rata-rata nilai WIFI RSSI sebesar -55,4 berdasarkan parameter value FM RSSI Level Conversation dan termasuk kedalam kategori “Excellent”. Pengujian kualitas aplikasi Gaslove berdasarkan pada standar ISO 25010. Pada pengujian ISO 25010, aspek functional suitability berdasarkan metode black box testing mendapatkan persentase 100% termasuk dalam kategori “Sangat Layak”. Pengujian aspek performance efficiency didapatkan rata-rata performansi CPU sebesar 1,1% dan rata-rata penggunaan memory sebesar 187,679 KB. Pengujian aspek portability berdasarkan uji running aplikasi Gasolve menunjukan persentase 100% termasuk dalam kategori sangat layak. Pengujian compatibility dilakukan dengan cara menjalankan aplikasi Gasolve bersamaan dengan aplikasi lain dengan perangkat dan waktu yang sama tanpa ada error atau force close, mendapatkan persentase 100% termasuk pada ketegori “Sangat Layak”. Pengujian aspek usability dengan metode system usability scale (SUS) mendapatkan nilai rata-rata SUS sebesar 78 dan berdasarkan tabel SUS score percentile range masuk ke dalam kategori adjective rating “Good” dengan grade “B” serta acceptability range “Acceptable”.
Tipe Dokumen: | Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (S2) |
---|---|
Subjek: | 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 004 Pemrosesan data dan ilmu komputer 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 005 Pemrograman komputer, program dan data 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 600 Teknologi (ilmu terapan) > 600 Teknologi |
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: | Pascasarjana > Magister Terapan Teknik Elektro S2 |
User ID Pengunggah: | Chitra Ayu Rastiti |
Date Deposited: | 16 Sep 2022 08:25 |
Last Modified: | 16 Sep 2022 08:25 |
URI: | https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/9390 |