PERANCANGAN ULANG COMPANY PROFILE PT. LOCATANI AGRO INDONESIA

5017020016, Muhammad Rifqi Alpian (2022) PERANCANGAN ULANG COMPANY PROFILE PT. LOCATANI AGRO INDONESIA. D4 thesis, POLITEKNIK NEGERI JAKARTA.

[thumbnail of Bab 1 Latar Belakang, Bab 5 Kesimpulan, Daftar Pustaka, Lampiran] Text (Bab 1 Latar Belakang, Bab 5 Kesimpulan, Daftar Pustaka, Lampiran)
Laporan TA_Muhammad Rifqi Alpian_DG 8B (Bab 1 & Bab 5).pdf

Download (5MB)
[thumbnail of Bab 2-Bab 4] Text (Bab 2-Bab 4)
Laporan TA_Muhammad Rifqi Alpian_DG 8B (Bab 2 & Bab 4).pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (5MB)

Abstrak

Kebutuhan perusahaan akan media promosi menjadi salah satu kebutuhan utama. Hal ini karena media promosi merupakan media yang mempengaruhi keberlangsungan perusahaan. Salah satu media untuk menyampaikan informasi tersebut adalah company profile. PT Locatani Agro Indonesia didirikan pada 8 November 2021, berbasis website, Locatani dapat menghubungkan petani dan pembeli diluar negeri. Locatani menawarkan umbi-umbian berupa singkong dan ubi jalar beserta produk turunannya. Dalam menginformasikan perusahaanya PT Locatani Agro Indonesia menggunakan company profile, yang hanya terdiri dari 5 (lima) halaman dibuat hanya untuk pendekatan kepada mitra, sementara Locatani ingin agar company profile juga menarik calon buyer. Saat ini, PT Locatani Agro Indonesia mempunyai company profile dengan informasi yang mendasar seperti, belum adanya katalog produk, identitas perusahaan yang belum lengkap dan terbilang kurang profesional. Berdasarkan permasalahan tersebut, disimpulkan bahwa PT Locatani Agro Indonesia membutuhkan solusi, yaitu perancangan ulang company profile serta media pendukung lainnya agar dapat merepresentasikan serta memberikan informasi detail perusahaan secara efektif sehingga dapat membangun kepercayaan mitra kerjasama guna meningkatkan bisnis perusahaan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif deskriptif yaitu, melalui wawancara, observasi, dan studi literatur. Company profile ini menggunakan metode design thinking dalam perancangannya. Analisis dengan menggunakan matrix SWOT. Setelah mendapatkan informasi yang diperlukan, kemudian membuat creative brief yang merangkum informasi berupa key message. kata kunci yang telah didapat selanjutnya mengembangkan ide menggunakan mind map dan moodboard untuk menemukan key visual. Company profile PT Locatani Agro Indonesia akan menampilkan citra perusahaan dengan kesan minimalis, profesional dan modern. Hasil perancangan company profile sesuai dengan citra perusahaan yang ingin ditampilkan.

Kata Kunci: perancangan ulang, company profile, agrotani, profeisonal

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 700 - Seni dan Rekreasi > 740 Seni grafis dan seni dekoratif > 740 Seni grafis dan seni dekoratif
700 - Seni dan Rekreasi > 740 Seni grafis dan seni dekoratif > 741 Gambar dan seni menggambar
Dokumen Internal PNJ
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Grafika dan Penerbitan > Desain Grafis D4
User ID Pengunggah: Rifqi Alpian
Date Deposited: 09 Aug 2022 04:38
Last Modified: 09 Aug 2022 04:38
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/5955

Actions (login required)

View Item
View Item