KINERJA SISTEM CHILLER DAN FAN COIL UNIT PADA BUILDING AUTOMATION SYSTEM LABORATORIUM LISTRIK

4317040023, Fikri Dwi Nugroho (2021) KINERJA SISTEM CHILLER DAN FAN COIL UNIT PADA BUILDING AUTOMATION SYSTEM LABORATORIUM LISTRIK. Lainnya thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Judul, Pendahuluan dan Penutup] Text (Judul, Pendahuluan dan Penutup)
JudulPendahuluanDanPenutup.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Isi Bab 2 sd Bab 4] Text (Isi Bab 2 sd Bab 4)
IsiBab2sdBab4.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (6MB)
[thumbnail of Manuskrip] Text (Manuskrip)
Manuskrip.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (88kB)

Abstrak

Sistem HVAC memerlukan sebuah sistem kontrol untuk mengoptimalkan kerjanya yang disebut Building Automation System (BAS). Pada penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja miniatur BAS sistem HVAC Laboratorium Listrik PNJ khususnya untuk sistem Chiller dan Fan Coil Unit (FCU). Controller Miniatur BAS tersebut menggunakan DDC yang terdiri dari program mode manual, auto dan gangguan. Kinerja peralatan BAS pada sistem Chiller dan FCU dapat diketahui dengan pengujian pada security system, mode manual, auto, gangguan dan sensor. Security system pada sistem Chiller dan FCU dapat mengatur akses tiap user dan Human Machine Interface (HMI) dapat auto logoff setelah 10 menit. Pengujian mode manual menunjukkan bahwa peralatan digital input berfungsi dengan baik, digital output dapat dioperasikan menggunakan override switch dan analog output sistem Chiller memiliki 1,65% error dan 1,69% error pada sistem FCU. Pengujian mode auto menunjukkan bahwa sistem dapat beroperasi sesuai dengan schedule. Pengujian gangguan menghasilkan bahwa kondisi gangguan trip menyebabkan muncul message alarm mayor dan kondisi gangguan sensor menyebabkan muncul message alarm minor pada HMI. Trend data sensor dapat ditampilkan pada HMI berbentuk sebuah grafik serta data tersebut dapat di-backup dan di-transfer ke PC/laptop dengan format .xml. Pengujian kinerja sensor menunjukkan bahwa sensor tersebut masih dalam keadaan baik karena nilai offset dan sensitivitas sensor hampir sama dengan datasheet.

Kata kunci: BAS; Chiller; DDC; FCU; HVAC

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (Lainnya)
Subjek: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 600 Teknologi (ilmu terapan) > 600 Teknologi
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 629 Cabang teknik lainnya
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Elektro > Teknik Otomasi Listrik Industri D4
User ID Pengunggah: Fikri Dwi Nugroho
Date Deposited: 30 Aug 2021 13:55
Last Modified: 30 Aug 2021 13:55
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/449

Actions (login required)

View Item
View Item