PENGARUH ELECTRONIC WORD OF MOUTH DAN PERSEPSI HARGA PRODUK LUAR NEGERI TERHADAP IMPULSIVE BUYING PENGGUNA E-COMMERCE SHOPEE (Studi Kasus Pada Generasi Z dan Milenial di Kota Depok)

4517030035, Gerald Gorga (2021) PENGARUH ELECTRONIC WORD OF MOUTH DAN PERSEPSI HARGA PRODUK LUAR NEGERI TERHADAP IMPULSIVE BUYING PENGGUNA E-COMMERCE SHOPEE (Studi Kasus Pada Generasi Z dan Milenial di Kota Depok). D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Judul, Pendahuluan, dan Penutup] Text (Judul, Pendahuluan, dan Penutup)
Halaman Identitas_Gerald Gorga_ABT8A_4517030035_2021.pdf

Download (9MB)
[thumbnail of Isi Bab 2 s.d. Bab 4] Text (Isi Bab 2 s.d. Bab 4)
Isi Skripsi_Gerald Gorga_ABT8A_4517030035_2021.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (7MB)
[thumbnail of Manuskrip] Text (Manuskrip)
Manuskrip_Gerald Gorga_ABT8A_4517030035_2021.pdf

Download (813kB)

Abstrak

Belanja adalah salah satu upaya manusia dalam memenuhi kebutuhannya. Dengan adanya perkembangan teknologi, metode tradisional belanja yang awalnya adalah proses yang di mana konsumen melakukan interaksi perdagangan dengan produsen melalui interaksi secara tatap muka, kini mulai beralih menggunakan mode baru dalam interaksi perdagangan yaitu mengembangkan seluruh hubungan kegiatan antara penjual dan pembeli melalui teknologi internet sebagai marketplace. Penelitian dilakukan untuk mengetahui pengaruh Electronic Word of Mouth Dan Persepsi Harga Produk Luar Negeri Terhadap Impulsive Buying Pengguna E-Commerce Shopee. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 100 responden yang berdomisili di Kota Depok. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner. Data penelitian dianalisis menggunakan PLS-SEM (Partial Least Square-Structural Equation Modeling) dengan perangkat lunak SmartPLS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Electronic Word of Mouth berpengaruh terhadap Impulsive Buying dengan nilai koefisien sebesar 0,467 dan nilai p-value 0,000. Persepsi Harga berpengaruh terhadap Impulsive Buying dengan nilai koefisien sebesar 0,164 dan nilai p-value 0,095.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 300 – Ilmu Sosial > 300 Ilmu sosial > 302 Interaksi sosial
300 – Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 330 Ekonomi
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 600 Teknologi (ilmu terapan) > 600 Teknologi
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Administrasi Bisnis > Administrasi Bisnis D4
User ID Pengunggah: S.Tr. AB Gerald Gorga
Date Deposited: 11 Oct 2021 06:40
Last Modified: 11 Oct 2021 06:40
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/4232

Actions (login required)

View Item
View Item