5017020033, M Tommy Kurniawan (2021) PERANCANGAN COMPANY PROFILE HIRANYA. Lainnya thesis, Politeknik Negeri Jakarta.
Halaman Identitas Skripsi - M Tommy Kurniawan.pdf
Download (1MB)
Isi Skripsi - M Tommy Kurniawan.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ
Download (2MB)
Jurnal - M Tommy Kurniawan.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori
Download (510kB)
Abstrak
Dunia fesyen menjadi salah satu yang mengalami perubahan begitu cepat. Tak terkecuali fesyen muslim, khususnya muslimah. Perubahan itu menjadi dampak baik untuk Indonesia yang merupakan negara dengan penduduk muslim terbesar di dunia. Berkembangnya industri fesyen muslim di Indonesia, diikuti pula dengan semakin banyaknya brand-brand fesyen muslim yang bermunculan. Hal tersebut menyebabkan persaingan usaha di bidang fesyen muslim menjadi begitu ketat. Hiranya merupakan UMKM fesyen muslim yang berfokus pada produk daily wear muslimah yang didirikan pada tahun 2019. Sebagai UMKM yang belum lama berdiri dan belum dikenal di kalangan pecinta fesyen muslimah, Hiranya memerlukan Company Profile yang berisikan informasi tentang Hiranya secara lengkap. Company Profile ini nantinya akan digunakan sebagai media kerjasama dengan calon mitra bisnis yang bergerak di bidang yang sama dengan Hiranya serta Influencer muslimah. Tujuan penelitian ini adalah untuk memaparkan proses perancangan media promosi Hiranya berupa company profile yang merepresentasikan Hiranya sebagai UMKM fesyen muslimah yang modern dan feminin. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Hasil dari penelitian adalah Company Profile Hiranya dengan konsep desain yang sesuai karakteristik Hiranya, yaitu modern dan feminin. Company Profile Hiranya berisikan informasi mengenai Hiranya, produk-produk, serta menonjolkan keunggulan-keunggulan Hiranya.
Kata kunci: Hiranya, Company Profile, Fesyen, Muslimah.
Tipe Dokumen: | Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (Lainnya) |
---|---|
Subjek: | 700 - Seni dan Rekreasi > 740 Seni grafis dan seni dekoratif > 740 Seni grafis dan seni dekoratif |
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: | Teknik Grafika dan Penerbitan > Desain Grafis D4 |
User ID Pengunggah: | M Tommy Kurniawan |
Date Deposited: | 23 Sep 2021 04:50 |
Last Modified: | 23 Sep 2021 04:50 |
URI: | https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/3748 |