5017020006, Dwi Septia (2021) DESAIN KEMASAN OLEH-OLEH RANGINANG IBU HJ. TUTI. Lainnya thesis, Politeknik Negeri Jakarta.
Halaman Identitas Skripsi.pdf
Download (2MB)
Isi.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ
Download (3MB)
057_Dwi Septia_FullPaper.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori
Download (386kB)
Abstrak
Ranginang Ibu Hj. Tuti merupakan nama brand dari produk rengginang mentah yang sudah dipasarkan sejak tahun 1990. Pihak pengelola produk berencana memperluas pemasaran ke toko oleh-oleh di wilayah Garut pada tahun 2022. Adanya kemiripan desain dengan produk kompetitor membuat Ranginang Ibu Hj. Tuti memerlukan pembaruan desain kemasan agar dapat dibedakan dengan produk rengginang mentah lain di toko oleh-oleh Garut. Tujuan dari perancangan ini adalah menjelaskan proses perancangan desain kemasan oleh-oleh produk Ranginang Ibu Hj. Tuti, menjelaskan penerapan elemen dan prinsip desain pada desain kemasan oleh-oleh produk Ranginang Ibu Hj. Tuti, serta menjelaskan secara singkat pengaplikasian desain utama pada media turunan. Metode riset desain yang digunakan pada perancangan ini adalah mind map, moodboard, thumbnail, sketsa halus, desain komprehensif dan mockup. Sementara itu, metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode kualitatif yang bersifat deskriptif dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara dengan klien seputar produk Ranginang Ibu Hj. Tuti, observasi langsung ke beberapa toko oleh-oleh di wilayah Garut, tinjauan pustaka mengenai teori terkait desain kemasan dan survei yang dilakukan untuk menggali informasi consumer insight. Adapun hasil yang diperoleh dari perancangan ini adalah desain label kemasan dengan konsep visual ‘dari Garut untuk Keluarga’ yang divisualisasikan dengan gaya flat design yang sederhana, hasil lain yang didapatkan dari perancangan ini adalah penggunaan plastik fleksibel dengan ziplock sebagai pengganti kemasan sebelumnya, pemilihan jenis kemasan ini didasari oleh adanya kebutuhan konsumen akan kemasan yang dapat mempermudah mereka dalam hal penggunaan dan penyimpanan produk sisa. Desain kemasan baru ini diharapkan memiliki ciri khas sehingga dapat dibedakan dengan produk lain di toko oleh-oleh wilayah Garut.
Tipe Dokumen: | Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (Lainnya) |
---|---|
Subjek: | 700 - Seni dan Rekreasi > 740 Seni grafis dan seni dekoratif > 740 Seni grafis dan seni dekoratif |
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: | Teknik Grafika dan Penerbitan > Desain Grafis D4 |
User ID Pengunggah: | Dwi Septia |
Date Deposited: | 20 Sep 2021 07:15 |
Last Modified: | 20 Sep 2021 07:15 |
URI: | https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/3367 |