ANALISIS KEGAGALAN OUTFLOW VALVE PADA PESAWAT AIRBUS 330-300 (STUDI KASUS DI PT. MSM TBK.)

Annusa, Farras (2021) ANALISIS KEGAGALAN OUTFLOW VALVE PADA PESAWAT AIRBUS 330-300 (STUDI KASUS DI PT. MSM TBK.). D3 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Judul-Bab 5.pdf] Text
Judul-Bab 5.pdf

Download (500kB)
[thumbnail of Isi.pdf] Text
Isi.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (1MB)
[thumbnail of Jurnal.pdf] Text
Jurnal.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (568kB)

Abstrak

Outflow valve adalah salah satu komponen yang digunakan pesawat untuk cabin pressurization. Outflow valve berfungsi untuk mengatur besarnya perbedaan tekanan udara. Besarnya perbedaan tekanan udara pada kabin pesawat Airbus 330-300 dapat menyebabkan terganggunya sistem pernapasan manusia. Masalah pada outflow valve ditemukan oleh pilot berdasarkan pilot report melalui indikasi pada lower ECAM pada pressurize page. Oleh karena itu, dilakukan analisis untuk mengetahui penyebab kegagalan outflow valve serta cara penanganan kasus tersebut. Data yang digunakan untuk dianalisis didapatkan dari studi literatur, observasi, dan wawancara atau diskusi dengan orang yang ahli dalam menangani komponen outflow valve. Data dianalisis menggunakan metode fault tree analysis. Berdasarkan hasil analisis, terjadinya kasus kegagalan pada outflow valve disebabkan oleh outflow valve itu sendiri yaitu bagian yang disebut dengan electric actuator(s). Bagian pada outflow valve tersebut berfungsi untuk menggerakan outflow valve. Oleh karena itu, solusi yang dilakukan untuk menangani kasus pada outflow valve adalah mengganti electric actuator. Selanjutnya dilakukan operational test untuk memastikan kasus tersebut telah teratasi dan outflow valve dapat beroperasi secara optimal.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D3)
Subjek: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 629 Cabang teknik lainnya
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Mesin > Teknik Mesin D3
User ID Pengunggah: Farras Annisa
Date Deposited: 23 Sep 2021 07:29
Last Modified: 23 Sep 2021 07:29
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/3101

Actions (login required)

View Item
View Item