PENGARUH PERSEPSI RISIKO TERHADAP MINAT MENGGUNAKAN AKUN NETFLIX ILEGAL (Studi Kasus Pada Kalangan Generasi Z Di Kelurahan Balekambang)

4517030041, Nadya Azzura (2021) PENGARUH PERSEPSI RISIKO TERHADAP MINAT MENGGUNAKAN AKUN NETFLIX ILEGAL (Studi Kasus Pada Kalangan Generasi Z Di Kelurahan Balekambang). D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Judul, Pendahuluan, dan Penutup] Text (Judul, Pendahuluan, dan Penutup)
Halaman Identitas_Nadya Azzura_ABT8B_4517030041_2017.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Isi Bab 2 sd Bab 4] Text (Isi Bab 2 sd Bab 4)
Isi Skripsi (Bab 2-4)_Nadya Azzura_ABT 8B_4517030041_2017.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (1MB)
[thumbnail of Manuskrip] Text (Manuskrip)
Manuskrip Artikel Ilmiah_Nadya Azzura_ABT 8B_4517030041_2017.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (803kB)

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis apakah terdapat pengaruh antara Persepsi Risiko terhadap Minat Menggunakan akun Netflix Ilegal pada kalangan generasi Z di kelurahan Balekambang. Selain itu, penelitian ini diharapkan menjadi bahan pertimbangan bagi para kalangan generasi z agar tidak lagi menggunakan aplikasi ilegal dikarenakan terdapat risiko yang harus ditanggung. Penelitian ini termasuk penelitian asosiatif kausal dengan pendekatan kuantitatif serta jumlah sampel yang diambil sebanyak 100 responden yang ditentukan dengan teknik nonprobability sampling dengan metode pengambilan purposive sampling. Data dikumpulkan melalui studi literatur dan penyebaran kuesioner. Uji instrumen dilakukan dengan menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas. Lalu metode analisis data menggunakan uji asumsi klasik dan uji hipotesis. Pengolahan data dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan software SPSS 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (a) Model persamaan regresi Y sama dengan 83,319 - 0,662 X menunjukkan bahwa model persamaan layak, (b) koefisien korelasi menunjukkan bahwa derajat hubungan korelasi kuat dengan arah korelasi negatif, (c) koefisien determinasi sebesar 0,562. Hal ini berarti variabel dependen dipengaruhi oleh variabel independen sebesar 56,2% dan 43,8% sisanya dipengaruhi oleh variabel lain di luar variabel yang digunakan dalam penelitian ini seperti persepsi kemudahaan penggunaan, pendapatan, preferensi, kualitas, dan lain sebagainya. Berdasarkan hasil penelitian, persepsi risiko memiliki pengaruh terhadap minat menggunakan akun Netflix ilegal pada kalangan generasi z di Kelurahan Balekambang.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 300 – Ilmu Sosial > 300 Ilmu sosial > 300 Ilmu sosial
300 – Ilmu Sosial > 300 Ilmu sosial > 304 Faktor yang mempengaruhi perilaku sosial
300 – Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 330 Ekonomi
300 – Ilmu Sosial > 380 Perdagangan, komunikasi, dan transportasi > 380 Perdagangan, komunikasi, dan transportasi
300 – Ilmu Sosial > 380 Perdagangan, komunikasi, dan transportasi > 381 Perdagangan
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Administrasi Bisnis > Administrasi Bisnis D4
User ID Pengunggah: Nadya Azzura
Date Deposited: 29 Sep 2021 06:39
Last Modified: 29 Sep 2021 06:39
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/2960

Actions (login required)

View Item
View Item