Rancang Bangun Sistem Informasi Layanan Magang di Kementerian Sosial RI

2103421022, Nabilla Farassaskya Zanna (2025) Rancang Bangun Sistem Informasi Layanan Magang di Kementerian Sosial RI. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Judul, Pendahuluan, dan Penutup] Text (Judul, Pendahuluan, dan Penutup)
Halaman Identitas Skripsi.pdf

Download (17MB)
[thumbnail of Isi Bab 2 sd Bab 4] Text (Isi Bab 2 sd Bab 4)
Isi Skripsi Bab 2 sd Bab 4.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (16MB)
[thumbnail of Manuscrip] Text (Manuscrip)
Manuskrip.pdf

Download (1MB)

Abstrak

Pada era digital saat ini, pemanfaatan teknologi informasi menjadi kebutuhan utama dalam berbagai sektor, termasuk dalam pengelolaan program magang. Sistem ini dikembangkan untuk menggantikan proses manual yang masih digunakan, seperti pendaftaran menggunakan file fisik yang dikirim langsung ke kantor, presensi fisik, dan pengumpulan laporan secara tidak terstruktur yang dikirimkan via WhatsApp. Dengan permasalahan diatas penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun sistem informasi layanan magang berbasis website di Kementerian Sosial Republik Indonesia. Fitur utama dalam sistem ini meliputi pendaftaran online, presensi berbasis deteksi lokasi (geolocation), unggah laporan bulanan dan akhir, serta dashboard khusus untuk peserta, admin, dan pimpinan. Untuk melakukan perancangan dan pembangunan sistem dilakukan melalui beberapa tahapan metodologi, yaitu observasi, identifikasi kebutuhan fungsional, pembuatan use case diagram, serta perancangan antarmuka (UI) website. pengujian dilakukan terhadap website ini dengan menggunakan standar ISO/IEC 25010 yang mencakup aspek functionality, efficiency, dan security, serta pengujian tambahan yaitu akurasi lokasi. Hasil pengujian functionality menunjukkan tingkat keberhasilan 100% dari 82 skenario pengujian. Pada aspek efficiency, website memperoleh rata-rata skor performance sebesar 86%, struktur 96,25%, dan LCP 1,5 detik, dengan TBT 35,25ms dan CLS bernilai 0. Pengujian keamanan menggunakan VirusTotal oleh 97 vendor menyatakan situs dalam kondisi aman dengan skor deteksi 0/97. Sementara itu, pengujian akurasi lokasi menunjukkan akurasi yang memadai dari beberapa operator jaringan. Adapun rata-rata selisih jarak antara koordinat gmaps dan yang terdeteksi sistem yaitu 11,92 meter (Telkomsel), 21,82 meter (Indosat), dan 12,08 meter (XL). Dengan adanya sistem ini, proses administrasi magang diharapkan menjadi lebih efisien, terstruktur, dan mendukung transformasi digital di lingkungan Kementerian Sosial RI

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 000 Ilmu komputer, informasi dan pekerjaan umum
000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 003 Sistem-sistem
000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 005 Pemrograman komputer, program dan data
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Elektro > Broadband Multimedia D4
User ID Pengunggah: Nabilla Farassaskya Zanna
Date Deposited: 23 Jul 2025 05:48
Last Modified: 23 Jul 2025 05:48
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/29021

Actions (login required)

View Item
View Item