Pengaruh Suhu, Sudut, Dan Bayangan Pada Sistem PLTS Hybrid

1803312008, Shahru Neeza Ryffa Rizq (2021) Pengaruh Suhu, Sudut, Dan Bayangan Pada Sistem PLTS Hybrid. Lainnya thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Judul,Pendahuluan, dan Penutup] Text (Judul,Pendahuluan, dan Penutup)
halaman identitas skripsi.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of isi bab 2 sampai bab 4] Text (isi bab 2 sampai bab 4)
isi.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (1MB)
[thumbnail of Jurnal/Manuscript] Text (Jurnal/Manuscript)
Manuskrip Artkel Ilmiah.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (397kB)

Abstrak

ABSTRAK

Energi Listrik adalah kebutuhan pokok yang dibutuhkan manusia dalam memenuhi kehidupan sehari-hari, dan di Indonesia batubara menjadi sumber bahan bakar energi listrik yang dominan. Bahan bakar ini semakin lama akan semakin langka apabila sering digunakan dan harus adanya pilihan kedua dengan menggunakan energi terbarukan yaitu Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS). Oleh karena itu dibuatlah PLTS dengan sistem Hybrid. Plant ini menggunakan sistem panel surya yang disambungkan dengan sumber listrik dari Perusahaan Listrik Negara (PLN) sebagai daya bantu untuk mengisi daya baterai yang kemudian disambungkan ke listrik rumah. Baterai digunakan sebagai cadangan energi yang ramah lingkungan apabila sumber listrik dari PLN padam, maka baterai sebagai backup daya yang membuat listrik dalam rumah tetap menyala. Dalam penggunaannya, dapat didapatkan dari sumber energi matahari melalui panel surya atau sumber dari PLN. Hasil dari penelitian tugas akhir ini adalah daya maksimal panel surya terhadap faktor sudut 90° sebesar 126,1 watt, daya maksimal panel surya terhadap faktor suhu sebesar 126 watt pada suhu 55℃, kemudian daya maksimal panel surya terhadap faktor bayangan sebesar 69,2 watt. Daya yang dihasilkan panel surya akan sangat optimal apabila mendapat cahaya yang cukup, tidak tertutup bayangan dan sudut panel surya.

Kata kunci: Baterai, Hybrid, Pembangkit Listrik Tenaga Surya

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (Lainnya)
Subjek: 500 – Ilmu Pengetahuan > 530 Fisika > 535 Cahaya dan radiasi yang terkait
500 – Ilmu Pengetahuan > 530 Fisika > 537 Listrik dan elektronik
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Elektro > Teknik Listrik D3
User ID Pengunggah: Shahru Neeza Ryffa Rizq
Date Deposited: 08 Sep 2021 23:14
Last Modified: 08 Sep 2021 23:14
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/2105

Actions (login required)

View Item
View Item