PENGARUH LITERASI KEUANGAN, FINANCIAL TECHNOLOGY DAN GAYA HIDUP TERHADAP PENGELOLAAN KEUANGAN PRIBADI DI KABUPATEN BEKASI

2004441060, Teresia Windy Susanto (2024) PENGARUH LITERASI KEUANGAN, FINANCIAL TECHNOLOGY DAN GAYA HIDUP TERHADAP PENGELOLAAN KEUANGAN PRIBADI DI KABUPATEN BEKASI. Lainnya thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Judul, Pendahuluan dan Penutup] Text (Judul, Pendahuluan dan Penutup)
TERESIA WINDY SUSANTO_SKRIPSI_HALAMAN INDENTITAS_BAB 1_BAB 5.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Isi Bab 2 sd Bab 4] Text (Isi Bab 2 sd Bab 4)
TERESIA WINDY SUSANTO_SKRIPSI_BAB 2_BAB 3_BAB 4.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (602kB)

Abstrak

Zaman yang semakin maju membuat perubahan pada pola gaya hidup serta pada teknologi keuangan. Perubahan yang terjadi membuat individu harus memiliki pengetahuan mengenai literasi keuangan dikehidupan individu, selain itu juga pengetahuan mengenai kemudahan dalam penggunaan financial technology dan pola gaya hidup yang menjadi pola konsumsi yang memiliki pengaruh kepada pengelolaan keuangan pribadi. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisis dan mendeskripsikan pengaruh literasi keuangan, financial technology, dan gaya hidup terhadap pengelolaan keuangan pribadi di Kabupaten Bekasi. Jenis penelitian ini kuantitatif dengan metode pengumpulan data yaitu data primer. Data penelitian ini didapatkan melalui kuesioner yang telah disebarkan kepada individu yang tinggal di Kabupaten Bekasi dalam bentuk Google Form dan data telah lulus uji kualitas data. Jumlah sample penelitian ini yaitu 122 responden. Pengolahan data penelitian ini menggunakan aplikasi SPSS. Analisis yang digunakan yaitu Uji Asumsi Klasik yang terdiri dari Uji Normalitas, Uji Multikolinieritas, dan Uji Heterokedastisitas. Serta untuk melihat hasil dari hipotesis penelitian ini menggunakan analisis regresi linier. Hasil dari penelitian yaitu Literasi Keuangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap pengelolaan keuangan pribadi, Financial Technology tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap pengelolaan keuangan pribadi dan Gaya Hidup berpengaruh positif dan signifikan terhadap pengelolaan keuangan pribadi.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (Lainnya)
Subjek: 100 - Filsafat dan Psikologi > 100 Filsafat > 100 Filsafat dan psikologi
300 – Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 332 Ekonomi keuangan
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 600 Teknologi (ilmu terapan) > 600 Teknologi
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Akuntansi > Manajemen Keuangan D4
User ID Pengunggah: Teresia Windy Susanto
Date Deposited: 26 Aug 2024 07:04
Last Modified: 26 Aug 2024 07:04
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/19730

Actions (login required)

View Item
View Item