ANALISIS DAMPAK PENERAPAN E-BUPOT UNIFIKASI TERHADAP KEPATUHAN PEMOTONGAN, PENYETORAN, DAN PELAPORAN PAJAK PENGHASILAN PASAL 4 AYAT (2) DAN PAJAK PENGHASILAN PASAL 23 (STUDI KASUS PT XYZ)

2004431017, Taufikurrahman (2024) ANALISIS DAMPAK PENERAPAN E-BUPOT UNIFIKASI TERHADAP KEPATUHAN PEMOTONGAN, PENYETORAN, DAN PELAPORAN PAJAK PENGHASILAN PASAL 4 AYAT (2) DAN PAJAK PENGHASILAN PASAL 23 (STUDI KASUS PT XYZ). D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Halaman Identitas Skripsi, Bab 1, dan Bab 5_TAUFIKURRAHMAN] Text (Halaman Identitas Skripsi, Bab 1, dan Bab 5_TAUFIKURRAHMAN)
Halaman Identitas Skripsi, Bab 1 & Bab 5_TAUFIKURRAHMAN.pdf

Download (4MB)

Abstrak

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penerapan e-Bupot Unifikasi, mengidentifikasi hambatan yang terjadi, dan menganalisis dampaknya terhadap kepatuhan PT XYZ dalam memotong, menyetorkan, dan melaporkan PPh Pasal 4 ayat (2) dan PPh Pasal 23. Metode kualitatif deskriptif digunakan dalam penelitian ini. Data perpajakan yang digunakan merupakan data PPh Pasal 4 ayat
(2) dan PPh Pasal 23 selama periode Maret 2022 hingga Maret 2024. Data yang telah diperoleh dianalisis kesesuaiannya dengan teori kepatuhan pajak Norman D. Nowak dan PMK Nomor 39/PMK.03/2018. Hasil penelitian menunjukkan
penggunaan e-Bupot Unifikasi tidak memberikan dampak yang signifikan kepada kepatuhan PT XYZ dalam menyelesaikan kewajiban pajak penghasilan. Setelah dua tahun penerapan e-Bupot Unifikasi pada PT XYZ, masih ditemukan telat dalam menyetorkan serta melaporkan PPh Pasal 4 ayat (2) dan PPh Pasal 23. Penerapan e-Bupot Unifikasi juga menimbulkan permasalahan yang menjadi salah satu penyebab PT XYZ telat dalam memenuhi kewajiban perpajakannya.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 003 Sistem-sistem
300 – Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 332 Ekonomi keuangan
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 657 Akuntansi
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Akuntansi > Akuntansi D4
User ID Pengunggah: Taufikurrahman Taufikurrahman
Date Deposited: 02 Sep 2024 00:30
Last Modified: 02 Sep 2024 00:30
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/19726

Actions (login required)

View Item
View Item