PENGARUH ECONOMIC VALUE ADDED (EVA), LEVERAGE, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN UMKM YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA

2004441006, Nurul Aini (2024) PENGARUH ECONOMIC VALUE ADDED (EVA), LEVERAGE, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN UMKM YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Halaman Identitas Skripsi_Nurul Aini.pdf] Text
Halaman Identitas Skripsi_Nurul Aini.pdf

Download (9MB)
[thumbnail of Isi (Bab 2 s.d Bab 4).pdf] Text
Isi (Bab 2 s.d Bab 4).pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (13MB)
[thumbnail of Manuskrip Artikel Ilmiah_Nurul Aini.pdf] Text
Manuskrip Artikel Ilmiah_Nurul Aini.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (368kB)

Abstrak

Nilai perusahaan merupakan salah satu indikator yang dapat digunakan oleh para investor maupun calon investor untuk menilai perusahaan. Investor cenderung akan memilih perusahaan dengan memperhatikan kondisi keuangan perusahaan, prospek bisnis perusahaan, serta valuasi sahamnya. Nilai perusahaan dapat diproksikan dengan Price Book Value (PBV). Tujuan dilakukannya penelitian adalah untuk menganalisis pengaruh variabel Economic Value Added (EVA), Leverage, dan ukuran perusahaan terhadap nilai perusahaan pada perusahaan UMKM yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia yang diukur menggunakan price book value (PBV). Penelitian ini mengunakan data sekunder, sampel yang digunakan adalah perusahaan UMKM yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Pemilihan sampel menggunakan teknik purposive sampling dan memperoleh 15 perusahaan yang memenuhi kriteria sampel penelitian. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi berganda yang diolah menggunakan bantuan perangkat lunak SPSS. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa EVA, leverage dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 657 Akuntansi
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Akuntansi > Manajemen Keuangan D4
User ID Pengunggah: Nurul Aini
Date Deposited: 26 Aug 2024 07:04
Last Modified: 26 Aug 2024 07:04
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/19491

Actions (login required)

View Item
View Item