Implementasi OCR Untuk Rancang Bangun Aplikasi Cashflow Menggunakan Google Vision Berbasis Android Dengan Framework Xamarin

4817040456, Ibrahim Musa Adi (2021) Implementasi OCR Untuk Rancang Bangun Aplikasi Cashflow Menggunakan Google Vision Berbasis Android Dengan Framework Xamarin. Lainnya thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Judul, Pendahuluan dan Penutupan] Text (Judul, Pendahuluan dan Penutupan)
4817040456_Ibrahim_Musa_Adi_Laporan Skripsi - Halaman Identitas.pdf

Download (696kB)
[thumbnail of Isi Bab 2 sd Bab 4] Text (Isi Bab 2 sd Bab 4)
4817040456_Ibrahim_Musa_Adi_Laporan Skripsi - Bab 2 - 4.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (4MB)
[thumbnail of Manuskrip] Text (Manuskrip)
4817040456_Ibrahim_Musa_Adi_Manuskrip.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (524kB)

Abstrak

Pencatatan keuangan harian dapat menjadi filter diri terhadap sikap konsumtif seseorang. Kegiatan pengelolaan keuangan dapat lebih efektif dengan meluangkan waktu untuk melakukan pencatatan yang manfaatnya dapat dirasakan. Pernyataan tersebut bersumber dari feedback pada jurnal sebanyak 63 dari 85 mahasiswa yang dibagikan secara online. Aplikasi cashflow pada playstore sudah cukup banyak, salah satu contoh aplikasi yang memiliki review tinggi. Namun menurut beberapa review, aplikasi-aplikasi tersebut diharapkan dapat menggunakan foto struk untuk melakukan pencatatan, sync antara handphone dan juga pengkategorian pencatatan. Maka dari itu penulis ingin melakukan perancangan dan pembangunan aplikasi cashflow berbasis mobile dengan fitur foto struk agar dapat mencatat keuangan secara langsung dan juga fitur kategori dari pencatatan. Dengan OCR, aplikasi dapat membaca struk yang hasilnya langsung dimasukan ke dalam pencatatan keuangan. Dalam pelaksanaan pengembangan aplikasi ini, penulis menggunakan metode SDCL model waterfall. Lalu menggunakan Xamarin sebagai framework untuk aplikasi mobile. Teknologi OCR yang akan digunakan adalah Google Vision API, dikarenakan hasil dari jurnal yang menyatakan bahwa Google Vision API memiliki tingkat akurasi yang sangat tinggi dibandingkan dengan Tesseract Engine. Aplikasi berhasil mendapatkan nilai total dari struk dengan menggunakan fitur OCR dengan nilai akurasi 94,4% dan bisa memberikan laporan sesuai dengan keinginan pengguna.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (Lainnya)
Subjek: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 005 Pemrograman komputer, program dan data
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Informatika dan Komputer > Teknik Informatika D4
User ID Pengunggah: Ibrahim Musa Adi
Date Deposited: 08 Sep 2021 09:19
Last Modified: 08 Sep 2021 09:19
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/1892

Actions (login required)

View Item
View Item