RANCANG BANGUN ANTENA MIKROSTRIP LOG PERIODIC FREKUENSI KERJA 1.7 GHz UNTUK MENDETEKSI SINYAL HANDY TALKY

1903421009, Muhammad Fakhri Zuhair (2023) RANCANG BANGUN ANTENA MIKROSTRIP LOG PERIODIC FREKUENSI KERJA 1.7 GHz UNTUK MENDETEKSI SINYAL HANDY TALKY. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Halaman Identitas Skripsi.pdf] Text
Halaman Identitas Skripsi.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Isi.pdf] Text
Isi.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (2MB)
[thumbnail of Jurnal.pdf] Text
Jurnal.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (544kB)

Abstrak

Salah satu cara untuk mendukung teknologi pendeteksian sinyal radio adalah dengan
melakukan peningkatan perangkat seperti antena. Pada penelitian ini telah dilakukan
perancangan, perhitungan, simulasi dan pembuatan Antena Mikrostrip Log Periodic
untuk pendeteksian sinyal radio atau direction finder yang bekerja pada frekuensi 1.7
GHz. Penentuan nilai dimensi antena dilakukan dengan menggunakan rumus-rumus
antena microstrip log periodic. Nilai-nilai dimensi yang diperoleh kemudian
disimulasikan dengan Software CST Studio Suite 2019 untuk memperoleh performansi
yang diharapkan. Tahap pertama yang dilakukan yakni menentukan spesifikasi
antena. Tahap kedua yakni melakukan perhitungan dimensi antena yaitu menghitung
panjang, lebar dan jarak antar elemen. Tahap ketiga adalah mendesain antena
mikrostrip log periodic meggunakan software CST Studio Suite 2019. Tahap keempat
melakukan optimasi hasil simulasi menggunakan tools optimizer pada software CST
Studio Suite 2019. Hasil optimasi antena mikrostrip log periodic dengan CST Studio
Suite 2019 didapatkan pada frekuensi 1.7 GHz dengan return loss sebesar -49.055 dB
dan VSWR sebesar 1.007. Sementara hasil pengukuran antena mikrostrip log periodic
yang telah direalisasikan didapatkan pada frekuensi 1.7 GHz dengan return loss
sebesar -34.50 dB dan VSWR sebesar 1.02. Sementara dari hasil uji sistem
pendeteksian, ditemukan bahwa data dapat ditampilkan pada web interface SDR dan
untuk antena mampu mendeteksi sinyal radio yang dipancarkan oleh handy talky dari
berbagai arah/sudut pancaran.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 000 Ilmu komputer, informasi dan pekerjaan umum
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Elektro > Broadband Multimedia D4
User ID Pengunggah: Muhammad Fakhri Zuhair
Date Deposited: 29 Aug 2023 01:05
Last Modified: 29 Aug 2023 01:05
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/14283

Actions (login required)

View Item
View Item