2003332022, Naufal Akbar Ramadhan (2023) RANCANG BANGUN SISTEM PENGENDALIAN SUHU DAN KELEMBAPAN KUMBUNG JAMUR TIRAM BERBASIS ANDROID DENGAN ANTENA MIKROSTRIP TRIANGULAR-CIRCULAR PATCH ARRAY 1X2 FREKUENSI 2,4 GHz. D3 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.
JudulPendahuluanDanPenutup.pdf
Download (1MB)
ISIBab2sdBab4.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ
Download (3MB)
Manuskrip.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori
Download (586kB)
Abstrak
Kebutuhan pangan dunia saat ini terus meningkat, setiap harinya permintaan akan pangan bertambah beberapa kali lipat. Untuk memenuhi ketahanan pangan, manusia terus berupaya mengembangkan dan meneliti segala jenis sumber makanan baru. Dari berbagai macam jenis makanan baru yang telah ditemukan salah satunya adalah jamur. Jamur merupakan tanaman yang tidak memiliki klorofil sehingga tidak bisa melakukan proses fotosintesis untuk menghasilkan makanan sendiri. Jamur yang dulunya berupa tanaman liar kini menjadi sumber nutrisi yang tinggi bagi manusia. Salah satu jamur konsumsi yang bernilai gizi tinggi adalah jamur tiram (Pleurotus sp). Kandungan gizi yang terdapat di dalam jamur ini sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Rata-rata kandungan protein dari jamur tiram adalah 10 - 30%. Jamur dapat dicerna oleh tubuh manusia berkisar antara 71 - 90%. Banyaknya manfaat yang terdapat dalam jamur tiram mendorong masyarakat untuk melakukan budidaya jamur tiram.
Budidaya jamur tiram banyak dilakukan oleh masyarakat sebagai usaha sampingan, khususnya di daerah dataran tinggi atau kaki gunung yang beriklim sejuk. Hal ini dikarenakan jamur mudah tumbuh di tempat yang lembab. Pertumbuhan jamur tiram sangat bergantung pada faktor lingkungan seperti suhu dan kelembapan udara. Namun bukan berarti tidak bisa dibudidayakan di dataran rendah, tetapi diperlukan penguasaan teknik dan metode produksi terutama dalam pengaturan iklim mikro di dalam rumah jamur (kumbung). Untuk melakukan pengembangan jamur kumbung di daerah rendah (suhu ± 30°C), diperlukan perlakuan khusus untuk kumbung jamur, yaitu secara khusus mengontrol suhu dan kelembaban di ruang pembentukan sehingga kondisi ideal untuk perkembangan jamur dapat terpenuhi. Dengan berkembangnya inovasi elektronik, dapat mempermudah pembudidaya jamur tiram, yaitu dibuat sistem yang dapat menangani suhu sehingga suhu dalam ruangan tetap ideal pada kisaran suhu 26°C - 29°C dan kelembapan berkisar antara 80 - 90%.
Berdasarkan uraian di atas, diperlukan suatu alat yang dapat mengendalikan suhu dan kelembapan pada kumbung jamur tiram. Berkembangnya teknologi saat ini yang mampu memantau dan mengandalikan suhu dan kelembapan pada kumbung jamur secara jarak jauh menggunakan komunikasi nirkabel. Salah satu sistem komunikasi nirkabel adalah antena mikrostrip. Antena mikrostrip memiliki bentuk, ukuran yang ringkas, mudah digunakan untuk melakukan proses transmisi data. Untuk menerapkan pada sistem pengendalian suhu dan kelembapan pada kumbung jamur tiram digunakan acces point dengan antena mikrostrip triangular-circular patch array 1x2 frekuensi 2.4 GHz sebagai sebagai pemancar dan penerima sinyal wi-fi dan antarmuka pemantauan sistem dengan aplikasi android.
Tipe Dokumen: | Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D3) |
---|---|
Subjek: | 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 000 Ilmu komputer, informasi dan pekerjaan umum 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 003 Sistem-sistem 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 004 Pemrosesan data dan ilmu komputer 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 005 Pemrograman komputer, program dan data |
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: | Teknik Elektro > Teknik Telekomunikasi D3 |
User ID Pengunggah: | Naufal Akbar Ramadhan |
Date Deposited: | 28 Aug 2023 23:50 |
Last Modified: | 28 Aug 2023 23:50 |
URI: | https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/14213 |
Available Versions of this Item
- RANCANG BANGUN SISTEM PENGENDALIAN SUHU DAN KELEMBAPAN KUMBUNG JAMUR TIRAM BERBASIS ANDROID DENGAN ANTENA MIKROSTRIP TRIANGULAR-CIRCULAR PATCH ARRAY 1X2 FREKUENSI 2,4 GHz. (deposited 28 Aug 2023 23:50) [Currently Displayed]