PEMBUATAN ANIMASI 3D PADA MEDIA PEMBELAJARAN SISTEM SARAF PUSAT BERBASIS SIMULASI 3D UNTUK SISWA SEKOLAH MENENGAH ATAS

4617040001, Anjar Anggita Ramadanti (2021) PEMBUATAN ANIMASI 3D PADA MEDIA PEMBELAJARAN SISTEM SARAF PUSAT BERBASIS SIMULASI 3D UNTUK SISWA SEKOLAH MENENGAH ATAS. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Judul, Pendahuluan, Penutup] Text (Judul, Pendahuluan, Penutup)
JudulPendahuluanPenutup.pdf

Download (2MB)
[thumbnail of Isi Bab 2 sd Bab 4] Text (Isi Bab 2 sd Bab 4)
Bab2sdBab4.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (2MB)
[thumbnail of Manuskrip] Text (Manuskrip)
manuskrip.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (440kB)

Abstrak

Kemajuan zaman yang semakin canggih membuat semakin canggih pula teknologinya. Kemajuan teknologi ini juga berdampak pada faktor pendidikan. Pada normalnya pembelajaran dilakukan dengan metode konvensional, namun setelah adanya pandemi COVID-19, pendidikan memerlukan inovasi baru yang bisa diakses siswa di rumah selama proses pembelajaran jarak jauh. Materi sistem saraf pusat merupakan materi yang cukup kompleks dan memerlukan pemahaman yang mendalam karena bersifat abstrak. Maka dari itu dibuat media pembelajaran berbasis simulasi 3D sistem saraf pusat yang didalamnya terdapat penjelasan materi berupa animasi 3D dan simulasi. Dalam pembuatan animasi 3D menerapkan prinsip-prinsip animasi dengan menggabungkan aset 3D dan komponen 2D secara bersamaan. Pembuatan animasi 3D pada media pembelajaran ini menggunakan metode MDLC (Multimedia Development Life Cycle). Pengujian dilakukan dalam dua tahap yakni pengujian alpha dan pengujian beta. Pada pengujian alpha dilakukan pengujian oleh tim internal terhadap animasi dan fitur yang ada dalam media pembelajaran. Sedangkan pada pengujian beta dilakukan dengan ahli animasi, ahli edukasi, dan juga responden. Selain itu untuk mengukur keberhasilan media pembelajaran yang dibuat maka dilakukan pre-test dan post-test terhadap pengguna. Pre-test dan post-test yang dilakukan menggunakan desain penelitian 1 group pre-test post-test design. Berdasarkan hasil pengujian beta, pengguna menyatakan bahwa animasi 3D yang dibuat sudah sesuai untuk diimplementasikan pada media pembelajaran yang dibuat. Hasil pre-test dan post-test pengguna juga menunjukkan ada kenaikan sebesar 1,65 poin sebelum dan sesudah menggunakan media pembelajaran.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 000 Ilmu komputer, informasi dan pekerjaan umum
000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 001 Ilmu pengetahuan
000 - Komputer, Informasi dan Referensi Umum > 000 Ilmu komputer, ilmu pengetahuan dan sistem-sistem > 005 Pemrograman komputer, program dan data
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Informatika dan Komputer > Teknik Multimedia Digital D4
User ID Pengunggah: Anjar Anggita Ramadanti
Date Deposited: 05 Sep 2021 10:29
Last Modified: 05 Sep 2021 10:29
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/1384

Actions (login required)

View Item
View Item