2003332039, Desi Nopita Sari (2023) Rancang Bangun Sistem Pendeteksi Pelat Nomor Kendaraan pada Palang Pintu Parkir Berbasis Android. D3 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.
Halaman Identitas.pdf
Download (1MB)
Isi.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ
Download (2MB)
JURNAL.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori
Download (734kB)
Abstrak
Pelat nomor merupakan sebuah tanda yang wajib dipasang pada setiap kendaraan yang dioperasikan di jalan sebagaimana seperti yang diatur dalam UU nomor 22 Tahun 2009 pasal 68 ayat 1 tentang lalu lintas. Tujuan dari pemasangan pelat nomor adalah sebagai tanda identitas dari sebuah kendaraan. Data pengguna kendaraan pada tahun 2021 mencapai 141.992.573 unit kendaraan (BPS, 2021). Dengan meningkatnya jumlah kepemilikan kendaraan, memacu pertumbuhan permintaan lahan parkir.
Salah satu faktor peningkatan manajemen parkir yang perlu diperhatikan adalah kemudahan dalam pengontrolan transaksi lahan parkir. Sistem transaksi yang digunakan selama ini masih diterapkan secara manual oleh manusia. Manusia yang memiliki sifat bosan dan lelah dapat menimbulkan terjadinya kesalahan bahkan pencurian kendaraan.
Dalam meningkatkan kemudahan pengontrolan transaksi, diperlukan sebuah sistem yang cepat dan akurat. Salah satu proses yang terjadi saat transaksi di lahan parkir adalah pencatatan pelat nomor kendaraan sebagai tanda registrasi pengguna. Dari hal tersebut maka diperlukan sistem otomatis dalam mencatat pelat nomor kendaraan.
Sistem otomatis tersebut menggunakan teknologi raspberry pi yang mampu menggantikan fungsi komputer, tapi dalam bentuk mini. Raspberry pi hampir tidak memiliki batasan dalam penggunaannya. Dalam sistem ini raspberry pi digunakan sebagai mikrokontroler pendeteksi pelat nomor kendaraan yang mengontrol seluruh kinerja sistem. Pendeteksian pelat nomor kendaraan akan dicatat saat memasuki lahan parkir dan akan dicocokan pada saat kendaraan meninggalkan lahan parkir.
Pendeteksian pelat nomor dilakukan menggunakan webcam. Hal ini akan membantu terkendalinya kendaraan yang masuk dan keluar area parkir. Sistem ini bekerja secara otomatis dengan database firebase. Sistem ini juga dapat mengetahui pukul berapa kendaraan tersebut melewati palang pintu parkir, dan berapa lama waktu kendaraan di dalam area parkir.
Tipe Dokumen: | Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D3) |
---|---|
Subjek: | 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan |
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: | Teknik Elektro > Teknik Telekomunikasi D3 |
User ID Pengunggah: | Desi Nopita Sari |
Date Deposited: | 25 Aug 2023 06:34 |
Last Modified: | 25 Aug 2023 06:34 |
URI: | https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/13466 |