PENGGUNAAN SERBUK BESI SEBAGAI SUBSTITUSI AGREGAT HALUS UNTUK PAPAN SERAT RINGAN

1901421024, MOHAMMAD KRISNA MURTI (2023) PENGGUNAAN SERBUK BESI SEBAGAI SUBSTITUSI AGREGAT HALUS UNTUK PAPAN SERAT RINGAN. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Halaman Identitas (Bab I, Bab V, Daftar Pustaka)] Text (Halaman Identitas (Bab I, Bab V, Daftar Pustaka))
Halaman Identitas, Bab I, Bab V, Daftar Pustaka.pdf

Download (696kB)
[thumbnail of Halaman Isi (Bab II, Bab III, Bab IV, Lampiran)] Text (Halaman Isi (Bab II, Bab III, Bab IV, Lampiran))
Halaman Isi, Bab II, Bab III, Bab IV, Lampiran.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (3MB)

Abstrak

Salah satu elemen pada gedung adalah plafon yang merupakan bagian penting dari proses konstruksi. Pembuatan plafon membutuhkan bahan yang ringan, awet, serta mudah dipasang. Papan semen adalah bahan konstruksi yang terbuat dari campuran semen, agregat halus, dan air. Untuk mendapatkan papan semen yang ringan, maka kualitas mortar perlu dikembangkan yaitu dengan menggunakan mortar busa. Karena kuat lentur mortar busa lemah, maka perlu ditambah serat gelas dalam campurannya sebagai lapisan penguat dalam menghadapi uji lentur. Dengan berkembangnya kebutuhan infrastruktur, maka semakin banyak pula inovasi yang digunakan untuk meningkatkan mutu papan serat yaitu dengan menambahkan bahan tambah atau bahan pengganti pada campuran papan serat. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan penggunaan papan serat ringan dengan menggunakan serbuk besi sebagai substitusi agregat halus, mendapatkan nilai variasi optimum serbuk besi sebagai substitusi agregat halus untuk papan serat ringan, dan menganalisis pengaruh penggunaan serbuk besi sebagai substitusi agregat halus untuk papan serat ringan. Variasi yang digunakan yaitu 1 PC : 1,2 Pasir : 0 Serbuk Besi, 1 PC : 0,96 Pasir : 0,24 Serbuk Besi, 1 PC : 0,72 Pasir : 0,48 Serbuk Besi, 1 PC : 0,48 Pasir : 0,72 Serbuk Besi, 1 PC : 0,24 Pasir : 0,96 Serbuk Besi dengan FAS 0,27 dan penambahan serat gelas sebanyak 4 lapis berukuran 31 cm x 31 cm dan perbandingan antara mortar dan foam agent 0,45 : 0,55. Hasil analisis menunjukkan penggunaan serbuk besi semakin banyak akan menurunkan nilai kerapatan, berat jenis, dan kadar air papan serat ringan.
Sedangkan pada pengujian pengembangan tebal dan penyerapan air, nilainya akan semakin meningkat. Berdasarkan SNI 01-4449-2006, semua variasi papan serat ringan termasuk Papan Serat Kerapatan Tinggi (PSKT).

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 624 Teknik sipil
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Sipil > Konstruksi Gedung D4
User ID Pengunggah: Krisna Murti
Date Deposited: 25 Aug 2023 03:34
Last Modified: 25 Aug 2023 03:34
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/13177

Actions (login required)

View Item
View Item