1906421023, Jordan Virgiawan (2023) PERANCANGAN ULANG IDENTITAS VISUAL UMKM SAMBAL BANG ARIV SEBAGAI PENYEDAP KHAS NUSANTARA. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.
JudulPendahuluanDanPenutup.pdf
Download (1MB)
ISIBab2sdBab4.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ
Download (5MB)
Abstrak
Sambal Bang Ariv didirikan oleh Bapak Ariv Budiman dan Ibu Wanda Amelia sejak bulan November 2020 sebagai income tambahan pada masa awal pandemi covid-19 di Indonesia. Per bulan Maret 2023 Sambal Bang Ariv hanya tersedia di sosial media Instagram dan order via WhatsApp karena target market yang disasar kurang luas dan hanya berfokus kepada daerah Jabodetabek. Brand ini seperti sebagian besar UMKM di Indonesia, Sambal Bang Ariv menggunakan identitas visual yang dibuat dengan prinsip asal jadi dengan identitas visual yang saat ini hanya terdiri dari desain yang dibuat dengan berorientasi kepada produk dan belum adanya fokus kepada ciri khas atau kesesuaian dengan target market/buyer, seperti logo yang masih menggunakan foto, tipografi yang terkesan jadul, kurangnya elemen visual yang dapat merepresentasikan ciri khas sambal. Hal tersebut berdampak kepada penerapan identitas visual pada media kemasan sehingga desain kemasan masih terbilang kurang unik. Oleh karena itu, Sambal Bang Ariv memerlukan perancangan ulang identitas visual yang baik dan lebih sesuai dengan citra yang ingin dibangun oleh brand. Metode yang digunakan adalah metode pengumpulan data observasi, wawancara dan studi literatur. Data yang didapat dianalisis dan diolah menjadi sebuah arahan brief yang menghasilkan konsep visual dekoratif, homemade, dan nusantara. Dari brief yang sudah didapat maka dilanjutkan ke proses desain yang menggunakan metode design thinking yang menghasilkan suatu artwork siap jadi dan penerapannya ke berbagai media turunan dari Sambal Bang Ariv.
Tipe Dokumen: | Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4) |
---|---|
Subjek: | 700 - Seni dan Rekreasi > 740 Seni grafis dan seni dekoratif > 740 Seni grafis dan seni dekoratif 700 - Seni dan Rekreasi > 760 Pembuatan cetakan dan seni cetak > 760 Pembuatan cetakan dan seni cetak |
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: | Teknik Grafika dan Penerbitan > Desain Grafis D4 |
User ID Pengunggah: | Jordan Virgiawan |
Date Deposited: | 07 Aug 2023 06:42 |
Last Modified: | 07 Aug 2023 06:42 |
URI: | https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/11859 |