1904421005, Aftik Himawardani (2023) PENGARUH RASIO KEUANGAN TERHADAP PERTUMBUHAN JUMLAH PENYALURAN KREDIT BANK DIGITAL DI INDONESIA. Lainnya thesis, Politeknik Negeri Jakarta.
Halaman Identitas Skripsi.pdf
Download (1MB)
Isi Skripsi (Bab 2 s.d 4).pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ
Download (823kB)
Manuskrip Artikel Ilmiah (Jurnal).pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori
Download (318kB)
Abstrak
Gencarnya penyaluran kredit yang dilakuakan bank digital di Indonesia menghasilkan pertumbuhan jumlah penyaluran kredit yang cukup signifikan pada beberapa bank digital. Salah satu faktor yang dapat mempengaruhi penyaluran kredit bank yaitu faktor internal yang bersumber dari rasio keuangan. Studi ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh rasio keuangan yang terdiri dari Loan to Deposit Ratio (LDR), Non Performing Loan (NPL), Return on Asset (ROA), dan Capital Adequacy Ratio (CAR) terhadap Jumlah Penyaluran Kredit pada bank-bank digital di Indonesia. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data sekunder yang bersumber dari laporan keuangan bank digital yang dipublikasikan oleh OJK dan masing-masing bank. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi data panel yang dioperasikan dengan menggunakan software E-Views versi 12. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial Loan to Deposit Ratio (LDR) dan Return on Asset (ROA) memiliki pengaruh positif signifikan terhadap Jumlah Penyaluran Kredit, Non Performing Loan (NPL) berpengaruh negatif signifikan terhadap Jumlah Penyaluran Kredit, sedangkan Capital Adequacy Ratio (CAR) tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap Jumlah Penyaluran Kredit. Dan secara simultan keempat variabel independen berpengaruh signifikan terhadap Jumlah Penyaluran Kredit bank digital di
Indonesia.
Tipe Dokumen: | Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (Lainnya) |
---|---|
Subjek: | 300 – Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 330 Ekonomi 300 – Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 332 Ekonomi keuangan 300 – Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 336 Keuangan publik |
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: | Akuntansi > Keuangan dan Perbankan D4 |
User ID Pengunggah: | Aftik Himawardani |
Date Deposited: | 09 Aug 2023 02:31 |
Last Modified: | 09 Aug 2023 02:31 |
URI: | https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/11749 |