PENGARUH RESTRUKTURISASI KREDIT DAN TINGKAT SUKU BUNGA KREDIT KORPORASI TERHADAP LOAN TO DEPOSIT RATIO PADA PT BANK RAKYAT INDONESIA TBK

1804421043, AGUS PRASETYA (2023) PENGARUH RESTRUKTURISASI KREDIT DAN TINGKAT SUKU BUNGA KREDIT KORPORASI TERHADAP LOAN TO DEPOSIT RATIO PADA PT BANK RAKYAT INDONESIA TBK. D4 thesis, POLITEKNIK NEGERI JAKARTA.

[thumbnail of COVER, BAB I, BAB V DAN LAMPIRAN] Text (COVER, BAB I, BAB V DAN LAMPIRAN)
ilovepdf_merged (2).pdf

Download (1MB)
[thumbnail of BAB II - IV] Text (BAB II - IV)
Draft Skripsi_Agus Prasetya_Jur. Akuntansi Prod Perbankan_Repository 040523-22-49.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (716kB)
[thumbnail of JURNAL] Text (JURNAL)
Jurnal .pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (8kB)

Abstrak

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Restrukturisasi Kredit dan Tingkat Suku Bunga Kredit Korporasi terhadap Loan to Deposit Ratio pada PT Bank Rakyat Indonesia Tbk. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan sampel berupa data sekunder yang berasal dari laporan keuangan PT Bank Rakyat Indonesia pada periode 2014 sampai 2021 yang diperoleh dari website resmi BRI. Variabel bebas pada penelitian ini adalah Restrukturisasi Kredit dan Tingkat Suku Bunga Kredit Korporasi, sedangkan variabel terikatnya adalah Loan to Deposit Ratio. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda pada tingkat signifikasi 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Restrukturisasi Kredit dan Tingkat Suku Bunga Kredit Korporasi memberikan pengaruh positif yang signifikan terhadap Loan to Deposit Ratio secara parsial namun pada pengujian F, Restrukturisasi Kredit dan Tingkat Suku Bunga Kredit Korporasi berpengaruh tetapi tidak signifikan dan hasil dari uji koefisien determinasi hanya 18,7%.

Kata Kunci: Restrukturisasi Kredit, Tingkat Suku Bunga Kredit Korporasi, dan Loan to Deposit Ratio.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 300 – Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 332 Ekonomi keuangan
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Akuntansi > Keuangan dan Perbankan D4
User ID Pengunggah: Agus Prasetya
Date Deposited: 10 May 2023 07:11
Last Modified: 10 May 2023 07:11
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/10804

Actions (login required)

View Item
View Item