PENGARUH MODIFIKASI PENAMBAHAN RECEIVER TERHADAP KINERJA MESIN PEMBEKU

1902321012, Alief Akmal Husin (2022) PENGARUH MODIFIKASI PENAMBAHAN RECEIVER TERHADAP KINERJA MESIN PEMBEKU. D3 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Judul, Pendahuluan, dan Penutup] Text (Judul, Pendahuluan, dan Penutup)
LAP TA Alief Akmal Husin Bab 1&5.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Isi Bab 2-4] Text (Isi Bab 2-4)
LAP TA Alief Akmal Husin Bab 2-4.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (1MB)
[thumbnail of Manuskrip] Text (Manuskrip)
Semnas.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (229kB)

Abstrak

Pembekuan dapat menjaga kualitas bahan pangan dalam jangka waktu lama dibandingkan dengan pengeringan dan pengalengan namun membutuhkan lebih banyak energi. Maka, perlu adanya perancangan mesin pembeku yang hemat energi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan receiver untuk penghematan energi listrik dalam proses pendinginan dan pembekuan yang dilakukan dengan mendinginkan dan membekukan air 1 liter dari suhu 27°C sampai -14°C dengan katup aliran menuju fiter. Selanjutnya katup aliran menuju filter ditutup sementara katup aliran masuk & keluar receiver dibuka dan dilakukan penelitian yang sama. Fluida kerja refrigeran R-134A digunakan sebagai media pendingin. Pada rangkaian sistem antara kondensor dan filter dryer perangkat tambahan berupa receiver diletakkan. Berdasar hasil penelitian didapatkan bahwa jumlah konsumsi energi listrik dengan rangkaian yang menggunakan receiver untuk membekukan sampai -14°C adalah 1,28 kWh dibandingkan tanpa receiver yang mengonsumsi listrik sebanyak 3,45 kWh. Hal ini menunjukkan bahwa terjadi penghematan konsumsi energi listrik pada mesin pembeku sebesar 2,17 kWh. Waktu proses pendinginan dan pembekuan lebih singkat 80 menit pada penurunan suhu ke -14°C saat perubahan fase cair ke padat (es) serta adanya rata-rata pengurangan aliran massa refrigeran sebanyak 0,41 kg/s.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D3)
Subjek: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 600 Teknologi (ilmu terapan) > 600 Teknologi
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 600 Teknologi (ilmu terapan) > 607 Pendidikan, riset, topik terkait
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Mesin > Konversi Energi D3
User ID Pengunggah: Alief Akmal Husin
Date Deposited: 20 Oct 2022 02:51
Last Modified: 20 Oct 2022 02:51
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/9643

Actions (login required)

View Item
View Item