ANALISIS PERBANDINGAN MACHINING TIME DAN KEAUSAN TOOLPATH VORTEX DAN KONVENSIONAL PROSES CNC MILLING BAJA S50C

1802411015, Wildan Hanif (2022) ANALISIS PERBANDINGAN MACHINING TIME DAN KEAUSAN TOOLPATH VORTEX DAN KONVENSIONAL PROSES CNC MILLING BAJA S50C. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Bab I dan V.pdf] Text
Bab I dan V.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Bab II sampai IV.pdf] Text
Bab II sampai IV.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (3MB)
[thumbnail of Paper SEMNAS WILDAN.pdf] Text
Paper SEMNAS WILDAN.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (502kB)

Abstrak

Proses permesinan dengan CNC milling dilakukan untuk memotong benda kerja dengan kontur kompleks dan material benda kerja dengan kekerasan benda kerja yang beragam. Kontur kompleks lazim ditemukan pada produk manufaktur seperti mold, dies, jig & fixture, dan masih banyak lagi. Selain itu, proses permesinan dengan mesin CNC milling dipilih karena dapat melakukan permesinan dengan waktu yang singkat dan hasil yang presisi. Selain proses permesinan yang cepat, umur cutter juga menjadi pertimbangan dalam melakukan proses manufaktur mesin CNC milling. Diperlukan suatu strategi permesinan yang dapat mengakomodasi kebutuhan tersebut. Vortex machining adalah strategi permesinan yang dapat memotong material dengan cepat dengan proses pemakanan material side cutting. Vortex machining dapat diklaim lebih cepat dari strategi permesinan konvensional dan umur cutter yang lebih panjang. Pada penelitian ini akan membuktikan waktu permesinan dan keausan pahat pada toolpath vortex lebih cepat dan keausan pahat yang lebih minim dibandingkan toolpath konvensional. Percobaan dilakukan pada mesin CNC milling Okuma Ace Center MB-46 VAE dengan melakukan 6 kali percobaan untuk setiap toolpath. Pengecekan keausan dilakukan dengan mikroskop optik untuk melihat keausan pada tiap toolpath. Hasilnya, strategi permesinan vortex dapat memproses benda kerja dengan desain spesimen dalam waktu 8 menit 18 detik dan strategi permesinan konvensional memproses benda kerja dalam waktu 47 menit 55 detik. Dari segi keausan pahat, toolpath vortex lebih awet dengan keausan tepi dengan ukuran 635,68 μm sedangkan untuk toolpath konvensional keausan yang terjadi beragam, salah satunya keausan yang dapat terukur adalah keausan kawah dengan ukuran 586,64 μm × 222,02 μm.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 670 Manufaktur, pabrik-pabrik > 670 Manufaktur, pabrik-pabrik
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Mesin > Manufaktur D4
User ID Pengunggah: Wildan Hanif
Date Deposited: 06 Oct 2022 03:23
Last Modified: 06 Oct 2022 03:23
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/9346

Actions (login required)

View Item
View Item