Dampak Penerapan PSAK 73 (Atas Sewa) pada Laporan Keuangan Perusahaan Sektor Infrastruktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017-2020

1804431016, Salma Putriyuliani (2022) Dampak Penerapan PSAK 73 (Atas Sewa) pada Laporan Keuangan Perusahaan Sektor Infrastruktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2017-2020. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Halaman Identitas Skripsi] Text (Halaman Identitas Skripsi)
Halaman Identitas Skripsi_Salma Putriyuliani_1804431016.pdf

Download (8MB)
[thumbnail of Isi Skripsi (Bab 2 s/d 4)] Text (Isi Skripsi (Bab 2 s/d 4))
Isi Skripsi (Bab 2 s.d. 4)_Salma Putriyuliani_1804431016.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (1MB)
[thumbnail of Manuskrip Artikel Ilmiah (Jurnal)] Text (Manuskrip Artikel Ilmiah (Jurnal))
Artikel Jurnal_Salma Putriyuliani_1804431016.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (12kB)

Abstrak

PSAK 73 menggantikan PSAK 30 yang mengatur kegiatan sewa. Dalam PSAK 73, lessee diharuskan mengakui aset-hak guna dan liabilitas sewa kecuali pada aktivitas sewa yang berjangka waktu kurang dari satu tahun dan yang aset sewanya bernilai rendah. Penelitian ini bertujuan untuk melihat dampak yang terjadi pada laporan posisi keuangan dan laporan laba rugi perusahaan sektor infrastruktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2017-2020 atas penerapan PSAK 73 atas sewa. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data yaitu, dokumentasi. Penelitian ini menggunakan metode kapitalisasi konstruktif sewa yang dikembangkan oleh Imhoff, Lipe, dan Wright (1991) yang selanjutnya dimodifikasi oleh Öztürk dan Serçemeli (2016). Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan PSAK 73 mempengaruhi laporan posisi keuangan dan laporan laba rugi perusahaan sektor infrastruktur. Pada laporan posisi keuangan nilai aset dan liabilitas mengalami kenaikan yang signifikan dan nilai ekuitas mengalami penurunan yang cukup signifikan. Pada laporan laba rugi-nya, sektor infrastruktur mengalami kenaikan dalam total laba-nya. Jika dilihat dari rasio keuangan-nya, rasio yang paling terdampak dengan adanya penerapan PSAK 73 adalah rasio return on asset dan yang paling tidak terdampak adalah debt to asset ratio.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 650 Manajemen dan hubungan masyarakat > 657 Akuntansi
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Akuntansi > Akuntansi D4
User ID Pengunggah: Salma Putriyuliani
Date Deposited: 07 Sep 2022 04:16
Last Modified: 07 Sep 2022 04:16
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/8718

Actions (login required)

View Item
View Item