ANALISIS STABILITAS LERENG TIMBUNAN BERTAHAP PADA BADAN JALAN INSPEKSI WADUK BRIGIF

1801411002, Dinda Mega Puspita (2022) ANALISIS STABILITAS LERENG TIMBUNAN BERTAHAP PADA BADAN JALAN INSPEKSI WADUK BRIGIF. D4 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Judul, Pendahuluan dan Penutup] Text (Judul, Pendahuluan dan Penutup)
Halaman Identitas Skripsi_Dinda Mega Puspita.pdf

Download (881kB)
[thumbnail of Isi Bab 2 sd Bab 4] Text (Isi Bab 2 sd Bab 4)
Isi Skripsi Bab 2 sd Bab 4_Dinda Mega Puspita.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (4MB)
[thumbnail of Artikel] Text (Artikel)
Artikel_Dinda Mega Puspita.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (780kB)

Abstrak

Pembangunan Jalan Inspeksi di Waduk Brigif, Jakarta Selatan. Tepatnya pada STA 0+550 terdapat beda ketinggian antara tanah asli dengan ketinggian rencana jalan, sehingga harus dilakukan pekerjaan timbunan. Konstruksi menggunakan metode timbunan bertahap untuk meminimalisir terjadinya longsoran. Untuk memastikan selama masa konstruksi timbunan bertahap dan pada masa layan lereng timbunan tidak terjadi longsoran, dilakukan analisis dengan perhitungan gempa untuk menghasilkan faktor keamanan. Pada masa konstruksi timbunan bertahap kondisi kering dilakukan analisis dengan program SLOPE/W dan didapatkan faktor keamanan sebesar masing-masing 2,45; 2,32; 2,29; 2,26; 2,11; 2,02 dan 1,99. Analisis lereng timbunan setelah masa konstruksi dengan perhitungan manual Metode Sederhana Bishop didapatkan faktor keamanan dengan adanya pengaruh gempa untuk kondisi low water level sebesar 1,92. Sedangkan untuk kondisi high water level sebesar 1,33. Dan analisis lereng timbunan setelah masa konstruksi dengan program SLOPE/W didapatkan faktor keamanan dengan adanya pengaruh gempa untuk kondisi low water level sebesar 2,083, kondisi high water level sebesar 1,459 dan saat terjadi rapid drawdown sebesar 1,365. Dari hasil analisis didapatkan faktor keamanan lebih besar dari syarat keamanan FK ≥ 1,1 (SNI 8460:2017), maka dari itu lereng dinyatakan stabil.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D4)
Subjek: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 624 Teknik sipil
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Sipil > Teknik Perancangan Jalan dan Jembatan D4
User ID Pengunggah: Dinda Mega Puspita
Date Deposited: 09 Aug 2022 03:39
Last Modified: 09 Aug 2022 03:39
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/6120

Actions (login required)

View Item
View Item