5017020002, Aldrian Bonham (2021) PERANCANGAN MEDIA PROMOSI PELUNCURAN KOLEKSI WIRES BRAND "SOUND OF CONFUSION". Lainnya thesis, Politeknik Negeri Jakarta.
Aldrian Bonham-Full Artikel.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori
Download (10MB)
Laporan TA-Aldrian Bonham-DG8C-Repository Judul-Bab 1-Bab 5.pdf
Download (72MB)
Laporan TA-Aldrian Bonham-DG8C-Repository Bab 2- Bab 4.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ
Download (148MB)
Abstrak
Persaingan brand fashion lokal semakin ketat dengan pertumbuhan jumlah brand yang pesat, brand fashion dituntut kreatif bukan hanya perihal produk saja namun kreatif pada bidang promosi dalam mengkomunikasikan produk dan value mereka sebagai brand fashion. Perkembangan media promosi juga semakin maju, dengan adanya New Media semuanya serba digital, cepat dan mudah, hampir semua brand fashion lokal memiliki media sosial khususnya Instagram untuk mempromosikan brand dan produk mereka. Dengan perancangan media promosi yang kreatif, unik dan berbeda dari yang sudah brand fashion lain buat sebelumnya, diantisipasikan menjadi cara yang efektif untuk meningkatkan interaksi dan atensi konsumen terhadap brand dan produk itu sendiri. Hal tersebut yang ingin digapai Wires Brand, sebuah brand streetwear lokal yang sedang merilis koleksi terbaru mereka yang ketiga. Wires Brand ingin melakukan pendekatan yang berbeda dengan memberikan pengalaman baru pada konsumennya serta menunjukkan kreatifitas mereka, dengan menggabungkan media konvensional dengan media digital, menggunakan Augmented Reality dalam mempromosikan koleksi terbarunya. Penilitian ini menggunakan metode kualitatif dengan beberapa pendekatan dengan wawancara, observasi, survey dengan membuat kuisioner serta studi literatur. Dalam proses perancangannya menggunakan model Design Thinking oleh Hasso-Plattner d.school, ada 5 tahapan yaitu empathize, define, ideate, prototype, dan test. Hasil penelitian merupakan media promosi interaktif berbentuk poster augmented reality, berbasis filter Instagram, dengan visual yang dibuat dengan proses desain yang mewakili citra dan logo Wires Brand, serta informasi terkait koleksi terbaru.
Tipe Dokumen: | Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (Lainnya) |
---|---|
Subjek: | 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 600 Teknologi (ilmu terapan) > 600 Teknologi 700 - Seni dan Rekreasi > 740 Seni grafis dan seni dekoratif > 740 Seni grafis dan seni dekoratif |
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: | Teknik Grafika dan Penerbitan > Desain Grafis D4 |
User ID Pengunggah: | Aldrian Bonham |
Date Deposited: | 19 Oct 2021 07:58 |
Last Modified: | 19 Oct 2021 07:58 |
URI: | https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/4382 |