1806311001, Doni Oloando Purba (2021) PENGARUH HARDNESS RAKEL CETAK SARING TERHADAP DENSITY PADA KARTON DUPLEX. Lainnya thesis, Politeknik Negeri Jakarta.
JudulPendahuluanDanPenutup.pdf
Download (893kB)
ISIBab2sdBab4.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ
Download (1MB)
Abstrak
Cetak saring atau sablon adalah salah satu teknik proses cetak yang menggunakan layar (screen) dengan kerapatan tertentu dan umumnya barbahan dasar Nylon atau sutra (silk screen). Banyak faktor yang mempengaruhi kualitas cetak saring salah satunya adalah rakel. Rakel merupakan alat penggosok/penyapu yang dilengkapi lapisan karet di ujung dengan yang digunakan sebagai penekan pasta warna untuk meratakan pewarna di atas screen, agar warna melekat di atas kain. Bahan rakel umumnya terbua dari bahan karet sintesis seperti polyvinyl dan polyurethan. Rakel memiliki Hardness yang berbeda-beda yang disesuaikan kegunaannya dengan media, Screen, dan tinta yang digunakan. Variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Hardness rakel 69 HA, 74 HA, 86HA. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas cetakan dengan menggunakan variasi Hardness rakel yang berbeda dengan mengukur nilai density dan loop pada hasil cetak dari penggunaan Hardness rakel 69 HA, 74 HA, 86HA.
Kata kunci : density, Cetak saring, rakel
Tipe Dokumen: | Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (Lainnya) |
---|---|
Subjek: | 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 670 Manufaktur, pabrik-pabrik > 670 Manufaktur, pabrik-pabrik 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 670 Manufaktur, pabrik-pabrik > 676 Teknologi bubur kertas dan kertas |
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: | Teknik Grafika dan Penerbitan > Teknik Grafika D3 |
User ID Pengunggah: | Doni Oloando Purba |
Date Deposited: | 24 Sep 2021 09:20 |
Last Modified: | 24 Sep 2021 09:20 |
URI: | https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/3939 |