1806311057, Sabda Rival Herdya Putra (2021) ANALISA FORMULASI WARNA SPECIAL YELLOW PADA PROSES COLOR MATCHING UNTUK KEMASAN X SESUAI DENGAN STANDAR Δ E DI PT. Y. D3 thesis, Politeknik Negeri Jakarta.
Halaman Identitas Skripsi.pdf
Download (4MB)
Isi.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ
Download (2MB)
Abstrak
Color Matching adalah suatu proses pencampuran warna dengan metode mengaduk semua formula-formula tinta seperti solvent, tinta pigment, dan tinta medium (tanpa pigment) untuk mendapatkan warna yang sesuai dengan sample cetakan yang diberikan customer. Penelitian ini menggunakan tinta water based (rotogravure) yang dicetak pada material CPP (Cast Polyprophylene). Warna yang digunakan adalah warna 723 Yellow untuk mendapatkan warna special yellow kemasan X. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui formulasi yang tepat untuk menghasilkan warna special yellow untuk kemasan X dengan mengukur nilai Δ E pada sample cetakan dan menyamakan nya dengan warna yang sudah di color matching. Nilai Δ E harus dibawah 1.0 untuk mendapatkan warna yang sesuai dengan sampel cetakan yang diberikan customer. Warna dinyatakan matching jika Nilai Δ E dibawah 1.0. Menggunakan bantuan alat yang bernama RK Proof untuk mencetak warna proofing, kemudian menyamakan warna tersebut dengan sampel cetakan dan mengukur nilai Δ E menggunakan alat ukur Spectrodensitometer.
Tipe Dokumen: | Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (D3) |
---|---|
Subjek: | 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan > 620 Ilmu teknik dan ilmu yang berkaitan |
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: | Teknik Grafika dan Penerbitan > Teknik Grafika D3 |
User ID Pengunggah: | Sabda Rival Herdya Putra |
Date Deposited: | 23 Sep 2021 06:47 |
Last Modified: | 23 Sep 2021 06:47 |
URI: | https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/3814 |