KARAKTERISTIK BIOPELLET KANDUNGAN SAMPAH POHON SUNGAI CILIWUNG DAN LIMBAH KERTAS SEBAGAI BAHAN BAKAR PEMBANGKIT

4217020031, Ratri Ayufatmarindra Wibawaputri and 195803141985031002, Jusafwar and 199107212018032001, Arifia Ekayuliana (2021) KARAKTERISTIK BIOPELLET KANDUNGAN SAMPAH POHON SUNGAI CILIWUNG DAN LIMBAH KERTAS SEBAGAI BAHAN BAKAR PEMBANGKIT. Lainnya thesis, Politeknik Negeri Jakarta.

[thumbnail of Pendahuluan dan penutup] Text (Pendahuluan dan penutup)
halaman identitas skripsi.pdf

Download (1GB)
[thumbnail of Bab 2 - Bab 4] Text (Bab 2 - Bab 4)
ISI.pdf
Restricted to Hanya Civitas Akademika PNJ

Download (1GB)
[thumbnail of Manuscript.pdf] Text
Manuscript.pdf
Restricted to Hanya Staff Repositori

Download (1MB)

Abstrak

Upaya peningkatan Energi Baru Terbarukan (EBT) adalah memanfaatkan sampah atau biomassa untuk dijadikan bahan bakar PLTU secara co-firing. Salah satunya adalah biopellet yang merupakan bahan bakar hasil pengempaan pada suhu dan tekanan tinggi yang terbuat dari sampah atau biomassa. Bahan biopellet yang digunakan berasal dari Pusat Gerakan Ciliwung Bersih. Komposisinya ada dan limbah kertas, kandungan sampah pohon didapatkan dari sampah yang ada di Sungai Ciliwung, sedangkan kandungan limbah kertas didapatkan dari kantor yang sudah tidak terpakai dan belum termanfaatkan dalam bentuk kertas. Kertas ini akan dijadikan bubur kertas untuk dijadikan bahan campuran dari sampah sampah pohon tersebut. Tujuannya adalah mengetahui nilai kalor dan nilai proksimate yang terkandung. Nilai kalor biopellet dengan perekat lebih tinggi daripada biopellet tanpa perekat. Hasil dari pengujian nilai kalor adalah 2033 – 2344 cal/g tanpa perekat dan 2201 – 2481 cal/g dengan perekat. Sedangkan untuk Nilai proksimate terdiri dari kadar air, kadar abu, kadar zat terbang. Nilai yang dihasilkan dari uji proksimate adalah nilai kadar air berkisar 9.77% - 13.16%, nilai kadar abu 35.25% - 52.06%, dan nilai zat terbang 1.66% - 42.11%.

Tipe Dokumen: Thesis / Skripsi / Tugas Akhir (Lainnya)
Subjek: 600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 600 Teknologi (ilmu terapan) > 600 Teknologi
600 – Teknologi (Ilmu Terapan) > 600 Teknologi (ilmu terapan) > 607 Pendidikan, riset, topik terkait
Bidang, Unit, atau Jurusan Yang Ditujukan: Teknik Mesin > Pembangkit Tenaga Listrik D4
User ID Pengunggah: S.Tr.T Ratri Ayufatmarindra Wibawaputri
Date Deposited: 23 Sep 2021 08:54
Last Modified: 23 Sep 2021 08:54
URI: https://repository.pnj.ac.id/id/eprint/3574

Actions (login required)

View Item
View Item